5 BRAND VEGAN SKINCARE INDONESIA

Perkembangan  produk Vegan skincare , tidak terlepas dari konsep pola hidup vegan   merupakan  gaya hidup yang menghindari eksploitasi  hewan dalam hal  apapun untuk kehidupan sehari-hari  seperti makanan, pakaian, kosmetik dan lain-lain. Vegan  Skincare, saat ini banyak dipilih  karena  menggunakan bahan alami yang berasal dari tumbuhan/Plant based. Dikutip dari Klikdokter , vegan skincare di klaim   memiliki  keunggulan yaitu mudah diserap oleh kulit, relatif lebih aman untuk kulit sensitif, dan lebih sustainable untuk lingkungan. berikut adalah 5 rekomendasi brand vegan skincare Indonesia yang di publikasikan dari berbagai sumber:

5 Rekomendasi brand vegan skincare Indonesia

1.Base

skincare Base
Source: Instagram @itsmybase

Base didirikan pada tahun 2019,  Base diperuntukan untuk semua jenis kulit, juga sudah tersertifikasi Halal,BPOM dan Sertifikasi ECOCERT yaitu Lembaga sertifikasi dunia yang  memberikan sertifikasi  natural dan organic di suatu produk. Lalu  Base juga Bebas SLS (sodium lauryl sulfate,bebas Phthalates,Bebas Paraben, Bebas Pewangi Artifisial, Bebas Pewarna Artifisial  dan Tidak Diuji Ke Hewan. Keunikan produk ini adalah mereka menyediakan personalized skincare yang mencocokan sesuai dengan  kebutuhan kulit  konsumen melalui  skin test  dengan menjawab pertanyaan yang diajukan oleh base untuk  mengetahui kebutuhan  kulit  sesuai dengan kondisi kulit konsumen. Varian produknya ada dari mulai cleanser, toner, serum, moisture cream,dan sunscreen.  Kisaran harga produk mulai dari  Rp 98.000 sampai dengan sekitar Rp 300.000-an.

2. Haple

 Haple
Source: Instagram @haple.id

Dikutip dari  detikFinance, Haple hadir pada tahun 2017 dengan  produk  pertamanya adalah face oil. Happle adalah singkatan dari Happy people, diharapkan dapat membuat konsumen merasa senang, sesuai dengan slogan mereka “Be Beautiful With Kindness”. Produk ini  diperuntukan untuk semua jenis kulit, apalagi untuk kulit yang cenderung berjerawat tidak perlu ragu karena sangat aman dan membantu perawatan kulit berjerawat. Bagi kamu penggemar face oil wajib mencoba produk dari haple yang sudah berseritfikasi BPOM, Animals  dan Cruelty Free. Varian produknya  beragam dari  face oil, toner, moisturizer, essence, hingga micellar water. Kisaran harga produk mulai dari  Rp 49.000 sampai dengan sekitar Rp 300.000-an.

3.True to Skin

True to Skin
source: Instagram @truetoskinofficial

Brand ini hadir di Desember 2020, dikutip dari BeautyJournal.id, brand ini  mengangkat konsep  menggunakan bahan aktif tunggal yang di padukan dengan bahan alami, sehingga mengahasilkan formulasi  yang lembut dan aktif. Produk ini juga sudah tersertifikasi halal, BPOM, aman untuk ibu hamil, Cruelty Free,  bebas alcohol dan pewarnan artificial. Produk pertama dari True to Skin mengeluarkan 3 buah serum yaitu Bakuchiol, Niacinamide dan Hyaluronic Acid. Varian produk dari  True to Skin  berupa  serum ,essence toner, gel mask,moisturizer dan cleanser. Kisaran harga produk mulai dari  Rp 60.000 sampai dengan sekitar Rp 300.000-an.

4. Sensatia Botanicals

 Sensatia Botanicals
Source: Instagram @sensatiabotanicals

Sensatia Botanicals hadir pada tahun 2000, dengan memproduksi  sabun mandi  dari minyak kelapa. Bahan baku dari produk ini berasal dari bahan alami, tersertifikasi halal, BPOM,  tidak di uji coba  terhadap hewan ,aman untuk ibu hamil dan menyusui. Yang  berbeda dari produk lainnya, Sensatia Botanicals  menggunakan  Bahan yang tidak  Membahayakan Eksistensi Terumbu Karang, serta tidak menggunakan bahan kimia, zat buatan atau sintetis lainnya dalam proses produksi.  Seiring berkembangnya  Sensatia Botanicals, sekarang memproduksi tidak hanya sabun mandi, tetapi juga memproduksi  produk  berhubungan dengan perawatan tubuh seperti maker, pasta gigi dan parfum. Kisaran harga nya mulai dari dari  Rp 27.000 sampai dengan sekitar Rp 1.000.000-an.

5. Oasea

Oasea
source: Instagram @oasea.id

 Hadir sekitar tahun 2021,  dengan produk pertamanya Oceanus Squalane + Tranexamic Face Oil Serum. Perbedaan produk ini dengan yang lain adalah  menggunakan bahan baku yang aman untuk kulit dan lingkungan laut. Produk ini sudah  bersertifikasi halal, tidak  menggunakan bahan turunan dari hewani, tidak  diujicobakan kepada hewan dan  tidak menggunakan bahan toxic sebingga  aman untuk semua jenis kulit  termasuk kulit yang sensitive dan aman untuk ibu hamil. Sesuai komitmen   oasea  yang  concern terhadap pelesatrian lingkungan laut, Oasea bekerja sama dengan bekerja sama dengan Thresher Shark Indonesia untuk pelestarian Hiu Tikus di Alor melalui program Thresher Shark Conservation Champion. Varian produknya dari gua sha, face oil serum, toner, dan cleansing balm.  Kisaran harga nya mulai dari dari  Rp 79.000 sampai dengan sekitar Rp 300.000-an

Ini dia 5 brand vegan skincare Indonesia, mana pilihan kamu?, untuk rekomendasi skincare lainnya kamu bisa cek rakamin student

Baca Juga: Tak Bisa Instan, Ini Waktu yang Diperlukan Skin Care untuk Tunjukkan Hasil

You may also like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *