8 Rekomendasi Drama Korea Hukum, Anak Hukum Wajib Nonton!

Drama Korea banyak diminati oleh generasi millenials dan Gen-Z. Karena alur ceritanya yang menarik, sinematography yang bagus, serta penampilan aktor dan aktrisnya yang epic. Drama Korea juga memiliki banyak genre diantaranya RomCom, Mystery, Fantasy hingga drama Hukum. Drama Korea tentang Hukum termasuk drama yang banyak ditonton, karena plot yang sulit untuk ditebak, dan mengundang penonton untuk memberikan teori-teori. Tanpa berlama-lama langsung aja nih guys 8 Rekomendasi Drama Korea Hukum Yang Wajib Kalian Tonton:

1. Extraordinary Attorney Woo

drama korea hukum extraordinary attorney woo
Sumber: WowKeren.com

Drama Korea tentang Hukum ini mengisahkan tentang pengacara lulusan Seoul National University yang juga merupakan pengacara autis pertama nih dalam sejarah Korea Selatan yang bekerja di salah satu firma hukum terbaik yaitu Hanbada. Woo Young Woo merupakan pengacara berbakat walaupun ia sering di-underestimed karena menderita spektrum autisme. Selain berbakat, ia yang memiliki ingatan yang kuat, cerdas, dan memiliki cara penyelesaian kasus yang kreatif. Akan ada kasus-kasus yang menarik dan berbeda-beda setiap episodenya. Selain itu kita juga akan disuguhkan dengan lika-liku kehidupan ala lawyer litigasi. Mulai dari melakukan riset, membaca banyak dokumen, mendapatkan klien yang membuat masalah, hingga konflik batin antara ideologi pribadi dan profesionalisme. Drama ini juga menyuguhkan romance tipis-tipis antara Woo Young Woo dan Lee Jun Ho yang buat kita senyum-senyum salting nih.

2. Law School

drama korea hukum law school
Sumber: Wolipop detik.com

Law School menceritakan kehidupan perkuliahan di Fakultas Hukum Universitas Hankuk. Dimana suatu hari Fakultas Hukum digemparkan dengan terbunuhnya terhadap salah satu profesor yaitu Profesor Seo Byung Ju. Yang kemudian menjadikan mantan jaksa dan dosen hukum pidana yaitu Yang Jong Hoon menjadi tersangka dalam pembunuhan itu. Namun tidak ada bukti yang kuat yang mengarahkan Yang Jong Hoon sebagai tersangka pembunuhan. Han Joon Hwi, Kang Sol A, Profesor Kim Eun Sook, dan kelompok belajar lainnya mencari pelaku pembunuh Profesor Seo Byung Ju. Yang mana dalam penyelidikan yang mereka lakukan ditemukan ada banyak kasus penyalangunaan kekuasaan, monopoli, suap dan kejahatan lainnya dibelakangnya. Drama ini menggambarkan berbagai aspek hukum secara detail didalam cerita. Law School cocok banget untuk kamu yang ingin tau lebih banyak dan belajar tentang sistem hukum di Korea.

3. Patners for Justice

drama korea hukum patners for justice
Sumber: Tribun Wiki

Drama Korea tentang Hukum yang ketiga menceritakan seorang Dokter Forensik Baek Beom dan seorang Jaksa Eun Sol yang bekerja sama dalam memecahkan misteri kasus pembunuhan. Drama ini berfokus pada penyelidikan kematian dari sudut pandang forensik. Dalam drama, selain ada adegan autopsi, dilakukan juga adegan rekonstruksi. Hal ini bertujuan untuk mencari penyebab kerusakan organ dan membuktikan dugaan awal. Hasilnya lalu dijadikan visum et repertum dan dapat dijadikan barang bukti. Penyelidikan forensik ini dilakukan untuk mengungkap penyebab kematian seseorang. Selain itu mereka juga dibantu oleh detektif Cha Soo Ho. Ketiganya saling berkerja sama untuk mengungkap kasus kejahatan sesuai dengan keahlian masing-masing. Drama ini cocok banget buat kamu mahasiswa hukum, karena dari drama ini kita belajar dari perspektif jaksa dan dokter autopsi. Karena banyak kemungkinan nih penyebab dari kematian seseorang yang bukan bunuh diri namun ternyata pembunuhan.

4. Juvenile Justice

drma korea hukum juvenile justice
Sumber: Korea ZIGI.ID

Juvenile Justice menceritakan tentang Sistem Pengadilan Anak di Korea Selatan. Cerita dimulai dengan dimunculkannya Hakim Pengadilan Anak Distrik Yeonhwa yaitu Shim Eun Seok dan Cha Tae Joo yang mengungkap kejahatan remaja. Kejahatan yang dilakukan diantaranya pencurian, pelecehan seksual, KDRT, hingga pembunuhan. Shim Eun Seok yang benci terhadap pelaku kejahatan remaja harus dihadapkan dalam posisi yang sulit. Dimana ia dituntut untuk memberikan hukuman yang seadil-adilnya. Namun disisi lain, UU Perlindungan Anak di Korea tidak boleh memberikan hukuman pidana terhadap pelaku yang masih dibawah umur. Drama Korea Hukum yang satu ini menghadirkan kasus-kasus kriminal anak yang berbeda-beda setiap episodenya. Drama ini cukup menguras emosi karena menampilkan hubungan anak dan orang tua dengan kejahatan remaja. Dimana keluarga yang harusnya menjadi tempat terhangat bagi anak tapi pada kenyataanya keluarga adalah awal kejahatan remaja.

Baca Juga: 8 Rekomendasi Drama Korea Netflix dengan Rating Tertinggi, Ada Drama Kim Seon Ho Loh!

5. One Dollar Lawyer

drama korea hukum one dollar lawyer
Sumber : Twitter

Untuk kamu yang cari tontonan hukum, tapi masih pengen ada unsur komedinya drama ini cocok banget untuk kamu tonton. Drama ini menceritakan tentang pengacara handal yang gila yang mematok tarif layanan sebesar 1000 Won atau 1 USD untuk para kliennya. Siapa lagi kalau bukan Cheon Ji Hoon. Pada suatu hari Cheon Ji Hoon dipertemukan di meja hijau dengan Baek Ma Ri yang merupakan asisten jaksa setelah lulus dari Lembaga Penelitian dan Pelatihan Yudisial dan juga cucu salah satu pemilik firma hukum Top-Tier di Korea. Siapa sangka setelah menjalani magang sebagai asisten jaksa, kakek Baek Ma Ri memerintahkan dia untuk magang dikantor Cheon Ji Hoon. Hal ini membuatnya sangat kesal bagaimana mungkin kakeknya meminta ia untuk magang dikantor pengacara aneh yang mengalahkannya dipersidangan. Dengan mulainya magang Baek Ma Ri di kantor Cheon Ji Hoon, kehidupannya mulai berubah drastis dan perlahan menjadikannya pengacara yang berpihak pada keadilan.

6. The Devil Judge

drama korea hukum the devil judge
Sumber : Tribun Jogja

Drama Korea Hukum The Devil Judge ini menceritakan keadaan dystopia Korea Selatan yang sangat kacau. Dengan terjadinya kekacauan inilah membuat kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah dan aparat penegak hukum pudar. Untuk membangun kepercayaan masyarakat kembali, Presiden meloloskan Rancangan Undang-Undang (RUU) Reformasi Yudisial. Dengan pernyatan tersebut, seorang hakim terkenal bernama Kang Yo Han melakukan persidangan dengan disiarkan secara langsung melalui aplikasi dan televisi. Dalam persidangan tersebut seluruh warga dapat berpartisipasi menjadi juri dan punya wewenang dalam memberikan putusan pengadilan. Kang Yo Han didampingi oleh 2 hakim pendamping yaitu Oh Jin Joo dan Kim Ga On. Kim Ga On sangat berhati-hati terhadap Kang Yo Han karena ia dan profesornya percaya RUU yang tidak masuk akal dari Kang Yo Han bukan dari badan Legislatif melainkan dari politikus. Selain itu putusan yang dibacakan sangat aneh dan tidak pernah terjadi dalam sejarah. Mulai dari hukuman 235 tahun hingga hukuman cambuk yang disiarkan secara live.

Baca Juga : Webtoon yang Diadaptasi Menjadi Serial Drama

7. Lawless Lawyer

drama korea hukum lawless lawyer
Sumber : IMDb

Lawless Lawyer menceritakan tentang seorang pengacara yang mempunyai rekor kemenangan tertinggi yaitu Bong Sang Pil. Sebagai seorang pengacara ia memanfaatkan celah hukum. Namun ketika ia memutuskan untuk menjadi pengacara ternyata karena ia memiliki kisah yang kelam. Ternyata alasan ia menjadi pengacara dengan misi pembalasan dendam kematian ibunya. Setelah 18 tahun berlalu Bong Sang Pil memutuskan untuk kembali ke kampung halamannya di Gisung setelah muncul pemberitaan seorang detektif yang membunuh walikota. Detektif itu merupakan orang yang dicarinya selama ini dan merupakan pemegang kunci dibalik kematian ibunya. Kemudian ia memutuskan untuk membuka kantor firma hukum dan merekrut seorang pengacara bernama Ha Jae Yi.

8. Vincenzo

drama korea vincenzo
Sumber: Dreamers.id

Drama Korea ini mengisahkan tentang seorang pengacara Mafia Italia Vincenzo Cassano yang terdesak karena kematian dari atasannya dan memutuskan untuk kembali ke Korea Selatan. Ia memiliki misi untuk mengambil emas yang berada tepat di bawah Geumga Plaza. Ia pun dihadapkan dengan dilema karena sulit mencari cara untuk mengambil emas tersebut tanpa menghancurkan Geumga Plaza. Belum lagi masalah penduduk Geumga Plaza yang melawan perusahaan Babel Group yang secara ilegal mengambil hak milik atas gedung tersebut. Diantara penduduk Geumga ada seorang pengacara dari Jipuragi Lawfirm yang juga berkantor di Geumga Plaza bernama Hong Yoo Chan.

Ia merupakan pioner terdepan untuk melawan Babel Group yang kebal akan hukum. Hong Yoo Chan merupakan ayah dari Hong Cha Young yang merupakan pengacara Wusang Lawfirm kantor hukum yang memperlancar aksi jahat Babel. Untuk mempertahankan Geumga Plaza, Vincenzo Cassano bergabung dengan Hong Yoo Chan melawan Babel Grup. Namun belum sampai akhir perjuangan, Hong Yoo Chan mati ditabrak oleh truk misterius yang ternyata dalang dibaliknya adalah Babel Grup. Karena ayahnya yang terbunuh membuat Hong Cha Young sangat menyesal dan ingin membalaskan dendam ayahnya yang terbunuh. Cerita semakin menarik setelah kolaborasi antara Vincenzo Cassano dan Hong Cha Young yang ingin menumpas kejahatan Babel Grup yang kebal akan hukum tersebut.

Baca Juga : 5 Rekomendasi Film Korea Sedih, Dijamin Nangis!

Nah sekian dulu nih 8 rekomendasi drama korea yang wajib kalian masukin playlist nih untuk ditonton. Oh ya, drama-drama korea ini bisa kalian tonton di Netflix, VIU, Disney+, Vidio loh yuk buruan nonton!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Drama Korea Underrated yang Bagus

You may also like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *