Corkcicle, Botol Minum Kekinian yang Viral!

Beragam Warna Botol Minum Corkcicle

Akhir-akhir ini, di media sosial khususnya TikTok sedang ramai botol minum yang viral. Tren menggunakan Corkcicle identik dengan karyawan SCBD, berhubungan dengan harga botol minum yang relatif tinggi (~kisaran Rp500,000 – Rp1,000,000), sehingga botol minum tersebut juga disebut botol minum ‘sultan’. Lantas, mengapa botol minum dengan harga yang tinggi tersebut menjadi viral? apakah yang menjadi kelebihannya, sehingga banyak orang yang membeli meskipun harga nya cenderung tinggi? Simak kelebihannya berikut!

Kelebihan Botol Minum Corkcicle

Dikutip dari kompas, berikut kelebihan dari botol minum Corkcicle yang viral.

1. BPA Free

Produk botol minum Corkcicle diklaim bebas Bisphonel A (BPA), yang merupakan bahan kimia industri yang digunakan untuk membuat plastik polikarbonat dan resin epoksi.

Dikutip dari alodokter, mengkonsumsi makanan atau minuman yang terkontaminasi BPA dapat meningkatkan resiko penyakit jantung, kanker, dan kelainan organ hati, diabetes, gangguan otak, serta gangguan perilaku pada anak kecil. Selain itu, pada ibu hamil dapat meningkatkan resiko keguguran.

2. Kemampuan Mengontrol Suhu Minuman

Botol minum Corkcicle juga mengklaim bahwa dapat menjaga ketahanan suhu minuman, seperti dapat tahan hingga 25 jam untuk air dingin, dan 12 jam untuk air panas.

3. Teknologi yang Canggih

Dikutip dari froyonion, botol minum asal Florida ini selain dapat mengontrol suhu minuman, juga terdiri dari tiga lapisan insulasi, dengan baja tahan karat serta dilengkapi dengan segel vakum.

Dibandingkan dengan pendahulunya yaitu Thermos, teknologi insulasi dan vakum juga tersedia namun belum ada teknologi anti karat. Berdasarkan review dari pengguna Corkcicle di sosial media, bila minum dari botol minum tersebut, air akan terasa seperti saat baru diminum dari dispenser. Khususnya pada air panas, tidak terasa adanya bau ataupun rasa besi di airnya. Hal ini membuktikan teknologi yang diterapkan Corkcicle memang terbukti dan dirasakan oleh pengguna nya.

4. Desain Corkcicle yang Menarik

Berbagai variant dan warna botol minum Corkcicle

Selain itu, Corkcicle juga dilengkapi dengan berbagai jenis variant dan warna, yang sangat menarik bagi kaum Milenial dan Gen-Z. Corkcicle juga bekerja sama dengan berbagai brand lainnya seperti Marvel, Disney, dan Starbucks.

5. Corkcicle lebih unggul dari Kompetitor nya

Begitu banyak brand lain yang menawarkan produk botol minum yang tahan panas dan dingin, seperti brand pendahulunya yaitu Thermos. Dikutip dari froyonion, Thermos juga memberikan ketahanan terhadap suhu, meskipun hanya menjaga minuman dingin selama 12 jam dan 6 jam untuk minuman panas. Selain itu, brand Thermos juga kurang menawarkan desain yang kekinian dan kurang menarik bagi Milenial dan Gen-Z.

Selain Thermos, kompetitor lainnya adalah brand Hydro Flask yang juga menawarkan teknologi yang hampir sama, yaitu tahan 24 jam untuk minuman dingin dan 6-12 jam untuk minuman panas. Namun untuk ketahanan, Corkcicle masih lebih unggul. Serta dalam segi desain, Hydro Flask lebih cocok untuk dibawa travelling, tidak seperti Corkcicle yang cocok dibawa untuk kerja ataupun kehidupan urban di perkotaan.

Secara harga, ketiga brand tersebut memberikan harga yang kurang lebih sama, dengan kisaran Rp500,000 – Rp 1,000,000. Meskipun botol minum asal Florida ini menawarkan harga yang lebih tinggi untuk varian yang berkolaborasi dengan brand lain.

Nah, itu tadi yang menjadi kelebihan dari botol minum viral, Corkcicle. Gimana, sudah tertarik untuk mencoba? Corkcicle dapat dibeli di toko online seperti Tokopedia dan Shopee, serta dapat dibeli secara offline di Mall Plaza Senayan dan Mall Grand Indonesia.

Simak artikel hobi lain oleh rakaminstudent berikut!

You may also like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *