Rekomendasi Cushion untuk Menutupi Bekas Jerawat

rekomendasi cushion
Source : Google Image

Jerawat merupakan salah satu masalah kulit yang sering kita alami. Hal ini dapat mengganggu aktivitas sehari-hari dan penampilan. Selain itu juga jerawat meninggalkan bekas pada kulit yang dapat menghitam. Ini akan mengakibatkan frustasi dan tidak percaya diri ketika bertemu dengan orang lain, especially wanita. Untuk menghilangkan bekas jerawat memerlukan jangka waktu yang lumayan lama. Tidak perlu khawatir. Kamu bisa menggunakan cushion untuk menutup bekas jerawat tersebut. Berikut ini ada beberapa rekomendasi cushion yang cocok untuk kamu agar tetap tampil cantik dan semakin percaya diri. Penasaran kan cushion apa saja? Let’s go!

Rekomendasi Cushion No 1 : Somethinc Hooman Breathable UV Cushion

Hooman breathable uv cushion tersedia dalam 14 shades
Source : somethinc.com

Cushion ini merupakan #1st local Hybrid Mesh Cushion di Indonesia! Rekomendasi cushion ini memiliki medium to high coverage yang mampu menyamarkan pori-pori serta garis halus dalam sekali layer. Besides, untuk formulasinya non-greasy, non-cakey, non-cracking, and oil control tetap flawless tanpa kilap minyak berlebih. Untuk menutupi bekas jerawat yang gelap perlu build-up coveragenya agar bekas jerawat dapat tertutupi dengan optimal. Untuk shadenya tersedia 14 shades dan cocok untuk kulit wanita Indonesia. Kamu yang memiliki kulit wajah berminyak, cushion ini sangat cocok karena memberikan hasil akhir lebih matte.

2. Somethinc Copy Paste Breathable Mesh Cushion

Something copy paste cushion memiliki packaging warna ungu
Source : somethinc.com

Cushion ini menghasilkan coverage medium to full. Satu layer dari penggunaan cushion ini sudah mampu meratakan warna kulit yang natural, menyamarkan redness dan bekas jerawat. Actually, cushion ini memiliki similarly dengan cushion somethinc sebelumnya. Namun, untuk cushion ini membutuhkan coverage yang lebih tinggi untuk menutupi bekas jerawat yang hitam. Aplikasikan cushion ini dua layer dan baurkan perlahan agar tidak geser. Untuk yang memiliki kulit kombinasi ataupun kering, daya tahan cushion ini tidak terlalu tahan lama. Hasil finish dari formulanya memberi kesan glowly dan bagi yang memiliki kulit berminyak tidak akan suka. Akan tetapi, beberapa wanita yang memiliki kulit berminyak juga suka memakai cushion ini. Untuk pemilihannya shadesnya tersedia dalam 14 shades dan cocok untuk kulit wanita Indonesia.

3. Carasun Solar Smart UV Cushion

Cushion solar smart UV sangat ringan dipakai di kulit wajah
Source : carasunbeauty.com

Berbeda dengan kemasan yang lainnya, Carasun ini selain bisa sebagai sunscreen ternyata bisa sebagai cushion juga lho! Produk ini aman digunakan untuk semua jenis kulit termasuk sensitif karena bersifat non-comedogenic, anti bakteri, dan tidak menimbulkan iritasi. Tersedia 9 shades yang menyesuaikan kulit tropis Indonesia. Tingkat coveragenya tergolong full sehingga mampu membantu menutupi such as bekas jerawat, hiperpigmentasi, kerutan pada wajah, dan masalah kulit wajah lainnya. Kamu bisa memaksimalkan tampilan dengan perlindungan yang optimal, pastinya bikin wajah tampak flawless.

4. Wardah Colorfit Perfect Glow Cushion
Produk Wardah ini halal, alcohol free, dan cruelty free
Source : wardahbeauty.com

Masih dalam satu koleksi #Colorfit, cushion Wardah ini memberikan kelebihannya juga. Salah satunya mampu menyatu dengan warna kulit dan menghasilkan tampilan second skin dengan efek berkilau dan menutup ketidaksempurnaan pada kulit such as menyamarkan tampilan jerawat, bekas jerawat, dan kemerahan pada kulit. Sehingga warna kulit terlihat lebih rata, bahkan tanpa perlu tambahan consealer. Produk ini juga relatif aman digunakan, karena tidak menyebabkan iritasi maupun reaksi negatif lainnya, bahkan setelah dipakai seharian. Terdapat 8 pilihan shades yang dapat digunakan oleh wanita Indonesia dengan warna kulit beragam.

5. BLP Cover Cushion
BLP Cover Cushion tidak mengandung mineral oil, fragrance, dan vegan
Source : blpbeauty.com

BLP Cover Cushion tidak mengandung mineral oil, fragrance, and vegan sehingga formulanya terasa lightweight dan saat menggunakannya kulit tetap terasa bernapas. Beberapa kandungan pada cushion ini juga mampu membuat kulit lembab dan bersifat non-comedogenic sehingga tidak berisiko menyebabkan jerawat baru atau menyumbat pori-pori. Saat mengamplikasiannya di wajah dengan satu layer, hasilnya warna kulit terlihat merata dan redness di kulit tertutupi. Besides, untuk menutupi bekas jerawat yang gelap, perlu build-up coveragenya agar bekas jerawat dapat tertutupi dengan optimal. Jika ingin tampil natural, kamu cukup aplikasikan satu layer saja. Namun jika ingin mendapatkan coverage yang lebih tinggi kamu bisa bulid up atau gunakan consealer di area yang dibutuhkan. Cover cushion tersedia dalam 9 shades. Cushion ini cocok untuk kebutuhan wanita Indonesia dengan kulit beragam.


So, itulah beberapa rekomendasi cushion yang harus kalian coba untuk menutupi bekas jerawat. Namun, itu semua tergantung pada jenis kulit masing-masing ya! Therefore, kamu bisa tampil lebih percaya diri dan memiliki wajah yang cerah tanpa adanya bintik hitam atau bekas jerawat. Selamat mencoba!

You may also like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *