Diet Sehat Ibu Menyusui, 7 Tips Ini Ampuh Turunkan Berat Badan!

Pertambahan berat badan menjadi masalah bagi kebanyakan ibu yang baru saja melahirkan. Terkadang hal tersebut menjadi salah satu pemicu stress para Mommy karena tidak percaya diri akan penampilannya pasca melahirkan. Apakah Mommy termasuk salah satu yang juga merasakannya? Faktanya (In Fact), ibu menyusui itu diperbolehkan diet, selama yang dilakukan adalah diet sehat. Diet sehat dengan pengaturan pola makan bukan hanya bisa membantu ibu menyusui menurunkan berat badan, tapi juga bisa membantu menaikkan produksi dan kualitas ASI.

Mungkin banyak dari Mommy yang bertekad kuat ingin mengurangi angka timbangan agar bisa kembali ke berat badan ideal. Akan tetapi, Mommy terus menundanya karena masih bimbang dikarenakan ingin memberikan ASI eksklusif untuk bayi. Beberapa ibu beranggapan berdiet saat menyusui akan membuat ASI yang di produksi kurang bagus dan seret, sehingga akan berdampak pada kesehatan sang bayi. Padahal, disaat ini kebutuhan gizi bayi sangat penting untuk dicukupi demi tumbuh kembangnya.

Sebetulnya, berdiet saat menyusui bukan masalah jika dilakukan dengan benar. Lantas, bagaimana sih cara diet yang tepat untuk ibu yang sedang menyusui?

mencapai berat badan ideal pasca melahirkan dengan diet sehat
ibu menyusui

Hal-hal yang harus diperhatikan oleh ibu menyusui saat melakukan diet sehat

1. Pola makan teratur

Mengatur jam makan akan memberikan perbedaan yang signifikan pada hasil diet Mommy. Hal tersebut dikarenakan waktu makan bisa mempengaruhi sistem Metabolisme Mommy, lho.

Jadwal makan diet sehat yang tepat untuk ibu menyusui

  • 06.00 – 10.00 Sarapan tepat waktu
  • 10.00 – 12.00 Makan cemilan sehat/buah
  • 12.00 – 15.00 Makan siang dengan kalori yang sudah ditentukan sesuai berat badan.
  • 15.00 – 18.00 Makan cemilan sehat/buah
  • 18.00 – 20.00 Makan malam
  • Setelah makan malam, misalnya, pukul 8 malam, Mommy diperbolehkan untuk memakan kudapan lagi. Ibu menyusui kan tengah malam juga kadang belum tidur, bisa juga makan kudapan lagi.

2. Mengatur asupan makanan

Untuk memproduksi asi, para ibu membutuhkan energi lebih banyak. Maka dari itu, penting bagi Mommy untuk memahami asupan makanan seperti apa yang bisa mendukung program diet Mommy tanpa mengurangi nutrisi yang dibutuhkan tubuh. Dengan kata lain, Mommy harus pintar-pintar pilih makanan. Karena membatasi asupan kalori adalah kunci keberhasilan penurunan berat badan. Namun secara umum, kebutuhan kalori ibu yang sedang menyusui lebih banyak dari biasanya.

3. Makan makanan sehat

Membuat daftar menu diet sehat akan memudahkan Mommy mengatur dan mejaga makanan yang masuk kedalam tubuh Mommy. Namun, jika Mommy tidak sempat membuatnya, usahakan untuk selalu mengkonsumsi makanan yang sehat dengan nutrisi seimbang untuk ibu menyusui. Sebaiknya hindari makanan yang digoreng dan berlemak tinggi. Hal tersebut bisa sangat membantu menurukan berat badan dengan tetap memproduksi asi yang berkualitas.

4. Asupan cairan tubuh yang cukup untuk

Ibu menyusui harus memenuhi kebutuhan cairan tubuh setidaknya 16 gelas air perhari saat melakukan diet sehat. Mommy bisa memenuhi kebutuhan cairan tubuh dengan mengkonsumsi buah-buahan yang baik untuk dikonsumsi untuk ibu menyusui, sehingga bisa menjadi sumber energi, vitamin, mineral, dan serat yang baik untuk produksi ASI. Konsumsi cukup cairan memang membantu menjaga kualitas produksi ASI, namun yang paling penting minum cukup air membuat kita sehat dan selalu terhidrasi.

5. Olahraga khusus

Melakukan olahraga diperbolehkan bagi ibu menyusui. Bagaimanapun, Mommy harus tetap memperhatikan kapan Mommy diperbolehkan untuk berolahraga. Akan lebih baik jika Mommy mengikuti anjuran dokter kandungan Mommy, ya. Biasanya, ibu yang baru saja melahirkan akan disarankan untuk menunggu hingga 40 hari untuk bisa berolahraga. Tentu saja, hal itu akan membantu ibu menyusui dalam melakukan program diet sehat nya. Selain itu, olahraga juga akan membantu menenangkan jiwa Mommy, sehingga membantu melancarkan ASI. Lakukanlah gerakan olahraga ringan khusus untuk ibu yang baru melahirkan dan sedang menyusui 30 menit sehari ya, Moms.

6. Istirahat yang cukup

Memiliki waktu istirahat yang cukup merupakan salah satu faktor yang akan sangat membantu dalam proses penururan berat badan secara alami. Selain itu. kualitas tidur seseorang juga bisa mempengaruhi metabolisme tubuh Mommy, bahkan juga produksi ASI Mommy. Beristirahatlah segera setiap kali Mommy memiliki kesempatan, ya!

7. Kendalikan Stress

Salah satu langkah jitu yang akan membantu Mommy tetap enjoy menjalani diet sehat selama menyusui adalah mengendalikan stress dan terus berpikiran positif. Tahukah Mommy, stress membuat tubuh kehilangan keseimbangan hormon. Hal tersebut akan menimbulkan gangguan metabolisme dan meningkatkan timbunan lemak yang akhirnya akan menggagalkan program diet Mommy.

Riza Fitria Maulida

SEO & SEM SPECIALIST

Kenapa ingin membuat artikel mengenai diet?

Beberapa bulan yang lalu, saya berkecimpung dalam bisnis sampingan sebagai Coach diet Online. Maka dari itu, saya bermaksud untuk membuat artikel pertama sesuai dengan interest saya di dunia penurunan berat badan.

1. Keyword :

  • Diet Sehat. SV : 40.500

Keyword diet sehat ini terlalu broad, sehingga persaingannya terlalu tinggi.

  • Target keyword : Keyword turunan -> longtail n spesifik keyword Diet sehat ibu menyusui. SV : 1900/month
  • Type konten Hasil pencarian google: 10/10 Artikel page/blog post
  • Analisa :  peluang membuat artikel 100%

2. Content

  • Intent : cara diet, metode diet, tips diet
  • Type : listicle
  • Topik : Cara diet sehat untuk ibu menyusui

3. Langkah pencarian kata kunci

Saya menggunakan Google trends, dan SEMRush yang tidak berbayar, sehingga saya memiliki keterbatasan untuk saran kata kunci. Adapun yang saya dapatkan dari hasil riset keyword yaitu :

  1. Gambaran volume pencarian untuk kata kunci diet
  2. Inspirasi kata kunci tentang apa yang orang tuliskan ketika mencari tahu tentang diet
  3. Keyword suggestion sehingga bisa menyesuaikan kata kunci yang akan saya gunakan di artikel blog dengan kata kunci yang kemungkinan besar digunakan oleh audiens saya.

Keyword yang ingin di optimasi

Dikarenakan kata yang ditargetkan dalam pembuatan artikel ini sebanyak 500kata, maka berikut saya ambil beberapa kata kunci yang akan saya jadikan focus keyword dengan volume pencarian tinggi dan memiliki kaitan dengan apa yang akan saya tulis.

Diet sehat40,5
diet27,1
diet untuk ibu menyusui1,9
cara diet untuk ibu menyusui590
semrush keyword diet

Terdapat empat komponen penting yang saya perhatikan dalam riset keyword ketika saya ingin membuat suatu artikel, yaitu :

  • search volume
  • keyword difficulty
  • keyword suggestion
  • SERP.

search volume untuk keyword pilihan saya diatas menunjukan volume yang tinggi untuk kata kunci utamanya dan turunannya. Hal ini penting untuk diketahui karena dapat memberikan gambaran besar target market pada keyword tersebut. jadi saya bisa mengetahui potensi yang sangat besar yang bisa saya manfaatkan menggunakan keyword ini.

You may also like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *