Cara Ampuh Laris Jualan Online | Tips Jualan Online

Jualan Online
Sumber: Freepik

Siapa sih disini yang gak mau barang dagangan jualan onlinenya laris manis, pastinya mau dong. Tapi ngomongin tentang jualan online bisa dibilang gampang gampang susah nih sobat. Sebab ada beberapa faktor yang mempengaruhi jualan online kita bisa laris manis.

Berikut beberapa tips yang bisa kamu coba agar jualan online kamu laris manis.

1. Tonjolkan Unique Selling Product (USP)

Gambar USP
Sumber: Freepik

Uniqe selling product merupakan keunggulan suatu produk yang tidak dimiliki produk lain dari produk sejenis sehingga membuatnya unik. Produk yang unik dapat menjadi nilai jual untuk konsumen. Dengan Unique Selling Product membuat produk kita berbeda dibandingkan produk sejenis yang ditawarkan di pasaran

Salah satu pentingnya Unique Selling Product adalah untuk membedakan produk kita dengan produk competitor. Sehingga dapat meningkatkan brand awareness di benak konsumen. Dengan USP dapat mempermudah kita dalam meningkatkan penjualan serta memudahkan dalam promosi produk.

2. Memakai Content Marketing

Content Marketing
Sumber: Freepik

Content marketing adalah konten yang bertujuan untuk menarik perhatian audiens yang sesuai target market. Konten marketing diperlukan untuk meningkatkan brand awareness serta membangun interaksi ke calon konsumen.

Dengan content marketing, kita dapat mengedukasi target audiens terkait produk atau jasa yang ditawarkan. Selain itu, content marketing juga berfungsi untuk menjaga hubungan bisnis antara brand dan konsumen, meningkatkan loyalitas konsumen serta memberikan edukasi kepada konsumen bagaimana produk dan layanan kita dapat membantu menyelesaikan permasalahan mereka.

Harapannya calon konsumen dapat mengenal produk dan layanan kita secara luas, sehingga memperbesar angka konversi atau penjualan.

Jenis jenis konten marketing seperti konten sosial media, blog, Youtube, Infografik, Podcast, dll.

3. Berjualan di E-commerce

E Commerce
Young man using a discount coupon on his smartphone to do some online shopping on the laptop

Siapa sih yang enggak tau E Commerce, dari brand kecil hingga besar sekarang sedang gencar gencarnya berjualan di e commerce. Namun berjualan di ecommerce juga memiliki tantangan tersendiri. Dari harga yang sangat kompetitif, banting bantingan harga dengan produk sejenis. Sehingga mempersempit potensi penjualan dan merusak harga barang di market.

Namun kita bisa memakai berbagai strategi untuk memenangkan persaingan di e commerce, seperti optimasi judul dan gambar, penggunaan keyword, deskripsi yang menarik, serta menjalankan iklan di E-commerce.

4. Memakai Social Media Marketing

Sosial Media Marketing
Sumber: Freepik

Sosial media marketing adalah proses marketing dengan memanfaatkan platform sosial media.

Social media marketing penting untuk sebuah brand karena untuk meningkatkan brand awareness. Sebuah produk dapat dikenal oleh masyarakat salah satunya melalui sosial media.

Sebab saat ini sosial media telah menjadi bagian dari kehidupan masyarakat. Dengan sosial media marketing kita dapat mempelajari kompetitor serta bisa mendapatkan feedback secara langsung dari konsumen untuk peningkatan produk dan layanan kita.

Itu dia beberapa tips dan strategi ampuh untuk berjualan online. Dengan menggunakan tips dan strategi tersebut, akan memperbesar potensi kita dalam mendatangkan konsumen. Sehingga meningkatkan angka sales ataupun penjualan. Tips ini bisa dipakai untuk para kalangan pemula yang sedang merintis jualan online.

Silahkan ikuti artikel di blog ini untuk konten konten menarik lainnya seperti, tips jualan online dan bisnis

Penulis: Risky Antonio Pauji

You may also like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *