Tinggal di negara yang hanya memiliki dua musim, warga Indonesia memang tak bisa merasakan warna-warni wisata empat musim di dalam negeri. Tetapi hal ini justru merupakan peluang bagi Trans Rekreasindo dalam menghadirkan arena wisata bak musim salju. Tanpa harus ke luar negeri wisatawan lokal dapat menikmati keindahan dan estetika bermain salju ala Gunung Fuji Jepang. Hanya di Trans Snow World Bintaro yang berlokasi di Transpark Mall Bintaro wisatawan lokal dapat bermain salju di Indonesia.
Keseruan di Trans Snow World Bintaro
Berbeda dengan cabang pertamanya yaitu Trans Snow World Bekasi yang mengusung konsep Pegunungan Alpen Swiss, Trans Snow World Bintaro merupakan cabang kedua yang dibuat lebih luas dengan konsep nuansa Pegunungan Fuji Jepang.
Dengan indoor area yang luas, di Trans Snow World Bintaro pengunjung dapat merasakan sensasi salju bak suasana Pegunungan Fuji di Jepang yang dinginnya bisa mencapai 7 derajat Celsius. Disini, pengunjung juga dapat bermain salju sambil dihujani serpihan hujan salju, bermain seluncuran di atas lembutnya es, menikmati pemandangan area snow diatas kereta gantung, dan masih banyak lagi wahana seru lainnya yang patut dicoba!
1. Sledge
Sledge merupakan permainan papan seluncur berbahan plastik di salah satu area Trans Snow World Bintaro yang dapat digunakan oleh pengunjung anak-anak dan dewasa. Terdapat dua macam sledge, yaitu single sledge dan double sledge. Single sledge dapat digunakan untuk dewasa dan anak-anak, sedangkan double sledge berukuran lebih panjang sehingga dapat digunakan untuk dua orang dewasa dengan anak-anak. Untuk bermain sledge dapat disewa dan bisa digunakan sepuasnya.
Harga sewa single sledge: Rp30.000
Harga sewa double sledge: Rp40.000
2. Snow Tube
Selain berseluncur dengan sledge, pengunjung juga dapat berseluncur dengan ban besar yaitu snow tube yang jalur seluncurannya yang lebih panjang dari sledge yang tentunya juga aman untuk pengunjung anak-anak dan dewasa. Terdapat dua macam snow tube yaitu single tube untuk berseluncur sendiri dan double tube yang bisa digunakan untuk dua orang. Untuk bermain snow tube pengunjung dapat menyewa alat di loket tiket dan bisa dimainkan sepuasnya selama sesi berlangsung.
Harga sewa single snow tube: Rp30.000
Harga sewa double snow tube: Rp80.000
3. Zorb Ball
Untuk wahana yang lebih menantang, terdapat permainan zorb ball yang merupakan bola udara berukuran besar untuk pengunjung dewasa. Saat bermain, pengunjung akan dimasukan ke dalam bola zorb ball dan dikenakan sabuk pengaman, lalu digulingkan ke ujung trek zorb ball. Lumayan menantang adrenalin dan tentunya aman dan seru untuk pengunjung dewasa. Untuk merasakan sensasi permainan ini, pengunjung dapat menyewa alat di loket dan dapat bermain sepuasnya.
Harga sewa alat zorb ball: Rp25.000
4. Ski
Agar lebih maksimal dalam menikmati suasana salju seperti di Pegunungan Fuji, Trans Snow World Bintaro menawarkan wahana yang beda dari yang lain, yaitu ski. Selama bermain ski, pengunjung akan dipandu oleh snow ranger yakni pelatih ski profesional yang akan mengarahkan dan memastikan keamanan pengunjung yang bermain ski, sehingga tentu terjamin keamanannya. Wahana ski ini dapat digunakan untuk pengunjung dewasa maupun anak-anak dengan menyewa alat ski di loket dan dapat digunakan sepuasnya.
Harga sewa alat ski: Rp100.000
5. Chair Lift
Wahana lain yang menjadi favorit pengunjung semua umur adalah chair lift. Wahana ini seperti gondola atau kereta gantung yang aman digunakan untuk dewasa, lansia, maupun anak-anak dan tidak dikenakan biaya. Pengunjung dapat menaiki chair lift sepuasnya sambil menikmati pemandangan area snow dengan suasana Pegunungan Fuji.
Harga Tiket Masuk dan Jam Buka Trans Snow World Bintaro
Untuk harga tiket masuk, dibedakan berdasarkan hari biasa (weekdays) dan hari libur (weekend dan atau tanggal merah). Untuk hari biasa HTM nya sebesar Rp 230.000, dan untuk hari libur maupun tanggal merah sebesar Rp300.000. Harga tersebut berlaku semua umur untuk satu sesi permainan selama 2 jam dan sudah termasuk penyewaan sepatu boots, kaos kaki, dan wahana chair lift. Sedangkan untuk wahana lainnya terdapat biaya sewa alat dengan harga yang beragam dan bisa disewa melalui loket pembelian tiket. Lalu untuk pembelian tiket, juga sering ada promo yang berbeda-beda tiap bulannya yang dapat dibeli langsung di loket pembelian tiket maupun melalui website Trans Snow World Bintaro.
Jam operasional Trans Snow World Bintaro dibuka mulai dari jam 11.00 WIB sampai dengan 17.30 WIB. Pada saat pembelian tiket di loket, pengunjung akan di arahkan ke tempat penyewaan sepatu boots, setelah itu pengunjung akan diberikan gelang penanda waktu yang akan memberikan indikator jika durasi sesi bermain sudah mendekati dua jam. Jika melebihi dua jam pengunjung akan dikenakan denda.
HTM weekdays: Rp230.000 /orang
HTM weekend: Rp300.000 /orang
Lokasi Trans Snow World Bintaro
Berletak di Transpark Mall Bintaro, Jl. Prof. DR. Satrio No.5 Pd. Jaya, Tangerang Selatan. Lokasi yang sangat strategis dan mudah dijangkau menggunakan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum. Untuk mencapai ke lokasi, pengunjung dapat menggunakan mobil pribadi melalui tol Jkt-Serpong lalu keluar di Pd. Aren Bintaro. Selain itu, pengunjung juga dapat menggunakan KRL lalu turun di stasiun Jurangmangu dan bisa diteruskan melalui transportasi online yang hanya berjarak 11 menit. Lokasinya sangat mudah dijangkau bukan!
Fasilitas Lain
Selain fasilitas untuk bermain, di dalam area juga menyediakan fasilitas lain seperti penyewaan loker, mushola, ruang menyusui, toilet, restauran, dan toko suvenir yang menjual suvenir, mainan, jaket dan atribut hangat lainnya.
Yuk! Tunggu apa lagi? Segera liburan ke Trans Snow World Bintaro dan rasakan sensasi main salju ala Pegunungan Fuji tanpa harus ke luar negeri! Mau rekomendasi liburan lainnya? Cek juga ya di Blog Rakamin Student.