5 Tempat Nongkrong Paling Hits di Jakarta, Anak Kekinian Wajib Coba!

The Garden PIK

Kegiatan nongkrong atau hangout saat ini telah menjadi gaya hidup anak muda yang tidak dapat ditinggalkan. Tidak heran tempat nongkrong di Jakarta makin banyak dan menjamur. Salah satu kawasan terfavorit anak hits Jakarta adalah Pantai Indah Kapuk atau biasa disebut PIK. Ada banyak tempat nongkrong hits di PIK yang tidak hanya menyediakan makanan atau minuman enak, tapi juga dikemas dengan konsep dan desain interior yang unik. Bisa banget jadi spot foto OOTD atau bikin konten tiktok kamu, loh! Yuk, cek 5 rekomendasi tempat nongkrong yang lagi ngehits ini! 

1. Scarlett’s Cafe

Salah satu tempat nongkrong yang lagi viral di Jakarta adalah Scarlett’s Cafe. Kalau kesini siap-siap harus antri panjang bahkan di weekday sekalipun. Mengusung interior bergaya Korea – Perancis dengan dominasi warna beige, Scarlett’s Cafe menghadirkan berbagai macam menu pastry dan dessert enak dengan tampilan cantik. Menu wajib yang harus kalian coba adalah poured tiramisu, saking enaknya hingga dijuluki Best Tiramisu in Town, loh! Selain itu, cobain juga yellow peach & earl grey cake dengan perpaduan asam dan manis, ditemani dengan segelas watermelon sorbet yang segar, benar-benar memanjakan lidah!

📍 Lokasi : Ruko Golf Island Boulevard No.31, PIK, Jakarta Utara
💸 Range Harga : 35k – 255k
⏰ Jam Buka : Selasa – Minggu (12.00 – 20.00), Senin Tutup

2. Monsieur Spoon

Mau nongkrong cantik ala kafe di Paris? Wajib cobain Monsieur Spoon. French bakery – cafe yang awalnya populer di Bali ini, sekarang punya cabang di Jakarta, tepatnya di area Urban Farm PIK. Sejak dibuka tahun 2021 lalu, Monsieur Spoon tidak pernah sepi pelanggan. Begitu masuk ke dalam kamu akan melihat interior yang fancy gaya Eropa dengan aroma bakery yang khas. Disini kamu bisa menikmati berbagai macam pastry, bakery, dan sajian khas Prancis yang autentik. Menu wajib pesan di Monsieur Spoon tentu saja croissant, rasa gurih dari butter dan teksturnya yang renyah, dijamin bikin kamu ketagihan! 

📍 Lokasi : Urban Farm, Unit 5, Jl. The Golf Island Boulevard, PIK, Jakarta Utara
💸 Range Harga : 30k – 260k
⏰ Jam Buka : Senin – Minggu (07.00 – 21.00)

3. Oyster Dealer

Tempat nongkrong berikutnya yang lagi ramai di timeline sosmed adalah Oyster Dealer. Berlokasi di Cove Batavia PIK, disini kalian bisa merasakan sensasi makan oyster dengan view pemandangan laut loh! Unik banget yah. Menu wajib yang bisa kalian pesan adalah oyster yang disajikan mentah ditambah dengan perasan lemon. Buat yang gak suka mentah, kalian bisa pesan grilled oyster dengan topping garlic butter dan parmesan cheese, yum! Nongkrong disini saat sore hari deh, kalian bisa menikmati oyster sambil melihat matahari terbenam, healing banget kan.

📍 Lokasi : Cove Batavia, Ruko RB 2V No. 5 Jalasena, Golf Island, PIK, Jakarta Utara
💸 Range Harga : 40k – 300k
⏰ Jam Buka : Senin – Jumat (09.00 – 21.00), Sabtu – Minggu (08.00 – 21.00)

4. The Garden

Buat kamu si pecinta foto OOTD, mesti banget ke The Garden PIK, karena setiap sudutnya sangat instagramable! Didekor sesuai dengan namanya, dari bagian luar hingga dalam dipenuhi bunga dan tanaman seperti sedang piknik di taman, cocok banget buat nongkrong bareng temen sambil foto-foto. Kalian bisa menikmati makanan asia hingga barat disini. Cobain menu indonesia bebek kecombrang, rasa bebek yang gurih dengan nasi dan sambal matah kecombrang yang wangi. Untuk menu baratnya wajib pesan salmon & tuna pizza, dengan roti pizza tipis yang garing disajikan dengan topping salmon tuna sashimi yang segar.

📍 Lokasi : Ruko Garden House, Blok B No. 27 – 28, Bukit Golf Mediterania, PIK, Jakarta Utara
💸 Range Harga : 35k – 650k
⏰ Jam Buka : Senin – Minggu (11.00 – 21.00)

5. Toby’s Estate

Toby’s Estate menjadi salah satu tempat nongkrong di Jakarta yang asik dan teduh karena dikelilingi taman hijau yang sejuk. Terletak di kawasan Urban Farm PIK, kafe berkonsep garden ini menyediakan pilihan outdoor atau semi outdoor untuk duduk ngopi-ngopi santai bersama teman ataupun keluarga. Disini kamu bisa menikmati berbagai macam olahan kopi dengan cita rasa yang autentik. Bagi pecinta kopi bisa cobain menu ice flat white dengan kopi yang strong dipadukan dengan susu almond yang manis. Buat yang gak suka minum kopi, cobain deh chai latte, minuman unik ini terbuat dari rempah-rempah Indonesia yang aromatik. Jangan lupa sebelum pulang wajib foto OOTD di spot tangga duduk yang superestetik yah!

📍 Lokasi : Urban Farm, Jl. Golf Island Boulevard, PIK, Jakarta Utara
💸 Range Harga : 28k – 200k
⏰ Jam Buka : Senin – Minggu (08.00 – 21.00)

Nah itu dia 5 rekomendasi tempat nongkrong paling ngehits di Jakarta, kamu udah pernah kunjungi yang mana nih? Share di kolom komentar yah!

Baca Juga : 5 Coffee Shop Bogor, Ngopi Cantik Mulai dari 12 Ribuan!

You may also like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *