4 Tipe Velg Mobil Merk OZ Racing Terbaik

Velg Mobil OZ RACING

Bagi kalian pecinta modifikasi mobil. Jika ingin membuat tampilan eksterior mobil menjadi lebih keren dan berbeda, Salah satu cara modifikasi yang wajib dilakukan adalah dengan mengganti velg mobil.

Sumber: ozracing.com

Beberapa macam pilihan model velg mobil OZ RACING

Dalam hal mengganti velg mobil, bukanlah perkara mudah, ada beberapa hal yang perlu dan wajib untuk diperhatikan. Contoh kecilnya seperti memperhatikan lubang PCD dan offset yang cocok. Sehingga sangat disarankan untuk memilih velg mobil yang memiliki jumlah baut yang sesuai spesifikasi mobil. Perlu diingat juga, membeli velg mobil disarankan untuk membeli dengan kualitas yang baik dan original. Di Indonesia, ada banyak sekali merk velg mobil aftermarket yang dijual di pasaran dan bisa kalian jadikan pilihan untuk modifikasi mobil kalian. Namun, ada satu merek yang menarik untuk kalian pertimbangkan, yaitu merk OZ Racing. Berikut ulasannya:

Velg mobil dengan merk OZ Racing ini berasal dari Italia. Sejak beroperasi di Indonesia tahun 1990-an, OZ Racing sudah memiliki banyak sekali pengalaman di dunia modifikasi Indonesia. Selain karena desain dari velg ini yang terlihat keren serta menampilkan aura racing dan sporty yang sangat kental, velg ini juga memiliki harga yang cukup reasonable.

Bisa dibilang merk velg mobil ini tidak overprice, namun juga tidak murahan. Oleh karena itu, berikut adalah rekomendasi 4 tipe velg mobil merk OZ Racing terbaik di Indonesia yang bisa kalian jadikan pertimbangan untuk dipinang menggantikan velg mobil yang lama.

Sumber: ozracing.com

Velg Mobil OZ Racing tipe OZ Sport Superturismo LM yang terpasang pada Mazda Miata MX-5 Cabriolet

Rekomendasi tipe velg mobil merk OZ Racing terbaik yang pertama adalah Velg mobil OZ Superturismo LM. Velg ini merupakan tipe OZ Sport dari merk velg mobil OZ Racing dan memiliki desain dengan tampilan yang lebih stylish serta sporty. Velg ini memiliki 3 varian warna yang bisa dipesan yaitu warna  silver terang, silver gelap, dan hitam pekat nan tegas. 

Salah satu mobil yang cocok untuk digunakan velg OZ Superturismo LM adalah Mazda Miata MX-5 Cabriolet seperti pada gambar diatas. Velg OZ Superturismo LM ini berbahan dasar alumunium alloy dengan caps berbahan dasar karbon yang pastinya ringan dan kokoh. Jadi pastikan kalian membeli yang original bukan yang kw. Untuk harganya sendiri cukup bervariatif yang dapat kalian lihat disini

Sumber: permaisuri.com

Velg Mobil OZ Racing tipe OZ Sport Superturismo Evoluzione yang terpasang pada Honda HR-V

Velg mobil OZ Superturismo Evoluzione merupakan tipe OZ Sport dari merk velg OZ Racing. Memiliki desain dengan tampilan yang sporty namun terlihat berwibawa. Dengan tampilan desain berwarna hitam tegas atau nama kerennya black matte dan ada aksen berwarna merah berbentuk cincin pada tengah lingkar velg nya. 

Velg ini tersedia dalam ukuran Ring 18, 19, hingga Ring 20. Aura dari velg mobil ini sangat cocok bagi kalian yang ingin membuat mobil kalian tampak lebih sporty dan keren, paduan warna hitam tegas dibalut dengan warna merah pada tengah velg membuat siapapun yang melihat mobil kalian pasti akan langsung melirik ke bagian ban mobil kalian. Berikut adalah mobil-mobil yang cocok untuk dipasang velg OZ Superturismo Evoluzione ini, yaitu : Honda HR-V Generasi 2, Mercedes Benz C-Class W204 dan W205, MINI Cooper F56, dan Mazda CX-5

Nah, bagaimana? cukup banyak bukan mobil yang cocok untuk dipasangi velg mobil OZ Racing tipe OZ Sport Superturismo Evoluzione ini?. Selain desain yang terlihat sporty dan terlihat elegan, velg tipe ini cocok untuk digunakan di berbagai macam jenis mobil. Tentunya juga harus disesuaikan dengan ukuran lubang PCD pada mobil kalian. Bagi kalian yang ingin mobil kalian terlihat sporty nan elegan seperti pada gambar diatas, kalian bisa melihat harga tipe ini disini

Sumber: ozracing.com

Velg Mobil OZ Racing tipe OZ Indy HLT yang terpasang pada Toyota CH-R

Velg mobil OZ Racing tipe terbaik berikutnya adalah tipe OZ Indy HLT. Diproduksi langsung di negara asalnya yaitu Italia. Velg mobil OZ Indy HLT memiliki teknologi yang disebut High Light Technology (HLT) dan mampu melebihi teknologi velg tipe OZ yang tersedia saat ini. Jadi, bisa dibilang OZ Indy HLT ini memiliki teknologi tercanggih diantara semua varian velg merk OZ Racing.

Bagi kalian yang ingin jumawa karena ingin menampilkan bagian kaliper rem pada mobil kalian. Velg mobil OZ Indy HLT dapat menjadi salah satu opsinya. Karena, dengan desain 5 palang ganda yang dibuat jarang-jarang, akan membuat kaliper rem kalian menjadi semakin ter-ekspos. OZ Indy HLT juga menampilkan aura racing yang kental. Hal ini disebabkan karena terinspirasi dari dunia balap di Amerika

Velg mobil OZ Indy HLT ini tersedia dalam ukuran Ring 18, 19, dan 20. Bagi kalian yang ingin membelinya, velg ini memiliki 3 pilihan warna yaitu white gold, titanium grey, dan gloss black. Mobil yang cocok untuk dipasang velg ini yaitu Mercedes Benz C-Class W204, Toyota CH-R, Volkswagen Golf MK VI dan VII. 

Bagi kalian yang berminat dan tertarik untuk meminang velg mobil OZ Indy HLT ini, bisa dilihat harganya disini

Sumber: permaisuri.com

Velg Mobil OZ Racing tipe OZ Superturismo GT yang terpasang pada Honda BR-V

Velg mobil terbaik merk OZ Racing tipe berikutnya adalah OZ Superturismo GT. Velg ini merupakan simbol yang melambangkan kejuaraan dunia balap di seluruh dunia. Salah satu warna dari tipe OZ Superturismo GT ini yaitu warna putihnya, dan hampir 90 % bisa ditemukan dalam kejuaraan WRC (World Rally Championship).

Velg mobil OZ Superturismo GT memiliki banyak varian ukuran, dari mulai ukuran Ring 15 hingga Ring 19. Warna yang tersedia untuk tipe ini yaitu warna hitam pekat kalem (black matte) dan silver muda (grigio corsa). Salah satu mobil yang terlihat sporty dan ganteng ketika sudah dipasang tipe velg mobil ini adalah Honda BR-V seperti pada gambar diatas.

OZ Superturismo GT memang mengubah penampilan mobil kalian menjadi terlihat sporty dan ganteng. Untuk itu apabila kalian ingin mengetahui harga belinya bisa diihat disini

Jika kalian tertarik membeli velg mobil merk OZ Racing tipe Superturismo GT, bisa langsung menghubungi kesini

KESIMPULAN

Kira-kira seperti itulah 4 tipe model dari velg mobil merk OZ Racing terbaik yang bisa direkomendasikan untuk kalian yang ingin mengubah tampilan mobil kalian menjadi lebih beda, menarik, keren, ganteng, serta enak untuk dipandang. Tak lupa juga disampaikan bahwa semua tipe velg mobil OZ Racing memiliki kualitas yang sangat baik dan dijamin keamanannya karena telah memiliki sertifikasi TUV, NAD, VIA, dan JWL. Tetaplah bijak dalam memilih dan memilah velg tipe mana yang akan dipilih, selamat memilih dan selamat bergaya dengan velg mobil OZ Racing!

You may also like

3 Comments

  1. I am impressed, I have to say. Really rarely do I discovered a blog that is both educative and entertaining, and let me tell you, youve hit the nail on the head. Your article is outstanding; the issue is something that not many people are speaking intelligently about. Im very happy that I stumbled across this in my search for something relating to this.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *