3 Tips Mudah Menjaga Kesehatan di Usia Muda

Menjaga kesehatan di usia muda tidaklah sulit, namun kita butuh terbiasa melakukannya. Jarang menerapkan pola hidup sehat akan membawa dampak negatif di hari tua nanti. Banyak manfaat dari menjaga kesehatan di usia muda, kita dapat  menjalani aktifitas rutin dengan kondisi prima dan tak mengenal sakit. Kegiatan menjaga kesehatan di usia muda merupakan investasi sederhana. Tidaklah mesti berbentuk uang, investasi juga bisa dimulai dari tubuh kita sendiri. Jika tubuhmu sehat, kamu akan punya banyak waktu untuk membangun mimpimu. Ketika tubuh kita sehat mengejar mimpi bukanlah hal sulit, seperti pepatah mengatakan “Menjaga kesehatan sejak usia muda untuk mencegah penyakit di hari tua”

Bagi Kamu yang berusia muda, yang telah menginjak usia 20 tahun, ada baiknya untuk mulai melakukan kegiatan yang bisa menjaga kesehatan di usia muda kamu. Tips singkat dan sederhana yang dapat dilakukan di usia muda kamu:

1. Istirahat yang cukup

Istirahat menjaga kesehatan
Source: Ilustrasi

Istirahat yang cukup sangat penting untuk tubuh kamu yang sedang mengalami pertumbuhan dan perkembangan. Menjaga kesehatan di usia muda juga artinya tubuh tidak melakukan hal berlebihan. Dengan menjaga tubuh seperti menghindari begadang kalau tidak ada artinya, dan kemudian jaga otak kamu agar tetap fokus disela kegiatan kamu dengan Power nap. Istirahat yang cukup artinya istirahat yang berkualitas disesuaikan dengan aktifitas kamu.

2. Minum air mineral yang cukup

segelas air mineral menjaga kesehatan
Source: Ilustrasi

Tips kedua menjaga kesehatan di usia muda kamu adalah minum air mineral secukupnya, tidak kurang dan tidak berlebihan. Air mineral membantu memberikan energi pada otot dan melumasi sendi-sendi agar tetap lentur. Terkadang kita hanya minum air mineral setalah makan, namun sebenarnya tubuh memerlukan 2 liter air agar tubuh kita mempunyai energi yang cukup.

Ketidakseimbangan cairan dapat memicu kelelahan pada otot. Hindari minuman yang banyak mengandung gula, perasa dan pewarna buatan. Sekarang ini banyak produsen yang menjual minuman dengan menggunakan bahan-bahan tesebut. Walaupun masih dalam tahap yang wajar, tapi kalau sering dikonsumsi bahkan setiap hari, justru zat-zat tersebut bisa tertimbun dalam ginjal. Mungkin tidak akan terasa sekarang, tapi akan jadi bom waktu ketika kamu dewasa. Air mineral yang bebas kalori dan gula merupakan pilihan paling sehat demi menjaga kesehatan di usia muda, tubuh tetap memiliki cairan yang cukup, sekaligus mengatasi rasa haus kapan saja.

3. Olahraga, olahrasa dan olahjiwa

seseorang olahraga menjaga kesehatan
Source: Ilustrasi

Tak sedikit remaja Indonesia yang mengalami Alzheimer atau kepikunan dini. Hal itu disebabkan otak tidak diasah dengan baik. Menjaga kesehatan di usia muda menjaga pikiran kita kearah hal-hal produktif. Mengasah otak atau mengajak otak untuk berolahraga dapat dilakukan dengan cara mengisi teka teki silang, menjawab pertanyaan saat pelajaran, berusaha memecahkan masalah, dan membaca buku yang disukai.

Kebanyakan orang sukses dunia sangat peduli pada aspek kesehatan dan mencari penyemangat alami. Beberapa caranya tentu dengan berolahraga rutin dan terkadang melakukan olahraga ekstrem.

Jiwa yang sehat juga merupakan upaya menjaga diri kita mempunyai mental yang kuat dalam menghadapi kesulitan Kesehatan jiwa menurut  WHO (World Health Organization) adalah ketika seseorang tersebut merasa sehat dan bahagia, mampu menghadapi tantangan hidup serta dapat menerima orang lain sebagaimana seharusnya serta mempunyai sikap positif terhadap diri sendiri dan orang lain.

Dapatkan informasi bermanfaat lainnya dengan membaca juga : Rekomendasi Skincare untuk Kulit Sensitif, Mengetahui dan Menjaga Kesehatan Mental,

You may also like

1 Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *