“Jogja terbuat dari Rindu, Pulang dan Angkringan” By Joko Pinurbo
Wonderful Malioboro at Night. Image By https://www.indonesia.travel
Apa sih yang terpikirkan saat kamu mendengar kata JOGJA ?
“GUDEG ?! hmm bolehh”
“KERATON?! Bisa juga”
“ANGKRINGAN?! okee !
Semua yang diatas termaksud ciri khas dari kota pendidikan ini, dan sebenarnya masih banyak lagi lho hal-hal easthetic, keren dan menarik di kota pendidikan ini. selain itu kota JOGJA juga dikenal sebagai kota ramah kantong bagi para wisatawan domestik, dari segi penginapan, transportasi maupun kuliner yang ada disana cukup terjangkau.
Tapi untuk beberapa wisatawan dari JAKARTA terutama yang ingin berlibur ke kota pendidikan dengan budget rendah ataupun solo traveling, pasti bingung ada gak sih transportasi umum yang murah buat ke Jogja dari Jakarta?
“mau berkendara motor dari jakarta? Capek sist, belum harga bensin yang tidak stabil dan kendala waktu perjalanan.”
“atau mobil ? Tol dan bensinnya tidak wort it, apa lagi kalau sendiri.”
Nah sini aku kasih bocoran murah JAKARTA-JOGJA pakai Transportasi Umum KERETA API !!
Kamu bisa banget pesan tiket langsung ke Jogja dari Jakarta dengan kereta api Bengawan dari St. Pasar Senen Jakarta dengan Tarif hanya Rp. 74.000,- . (Pemesanan bisa melalui platform e-ticketing dan bisa juga langsung di St. Pasar Senen)
Gimana ?! murah kan !? Eits tunggu dulu, Biasanya kalau yang murah-murah pasti cepet ludes.
Mimin coba cari di beberapa platform e-ticketing untuk keberangkatan St. Pasar Senen (Jakarta) – St. Lempuyangan (Jojga) di tanggal 10 April 2023 sudah HABIS sistt !! tapi mungkin bisa coba langsung beli di tempat/di stasiun, bedoa saja ada tiket tambahan untuk ke Jogja untuk Kereta Api Bengawan.
Tapi jangan Khawatir dulu sist !! mimin bakal kasih tau cheat murah lagi ke Jogja dari Jakarta!!
Nah cara mimin yang kedua mungkin lebih merepotkan dari yang pertama tapi cukup murah kok (walau perbedaahannya dengan naik kereta bengawan cukup jauh ya), gini ya urutannya ;
Pertama, Naik kereta Api Serayu dari Jakarta (kalo mimin dari Cikarang ya~) menuju Bandung ! “min kok ke bandung ? iya kita transit dulu di kota bandung ya~”, turunnya di St. Kiaracondong (Bandung). harga tiketnya lumayan mahal sih sebesar Rp. 63.000 dan kalau di platform e-ticketing bisa sampai Rp. 70.000 (+biaya layanan).
Nah di bandung kita bisa jalan-jalan dulu nih sambil nunggu kereta kita ke jogja, banyak lho kulineran disana dan St.Kiaracondong juga dekat dengan Trans Studio Bandung.
Fyi, Mimin dapat keberangkatannya jam 10 pagi nih dan sampai di St.Kiaracondong Jam 1.40 siang dan keberangkatan kereta ke Jogja jam 10 malam, berhubung mimin perginya sewaktu puasa jadi mimin hanya nongki-nongki di Transtudio Bandung dan nyari bukaan disana. LANJUT~
Lalu dari St. Kiaracondong Bandung kita beli lagi nih tiket Kereta Api Kutojaya Selatan menuju St. Kutoarjo Purworejo (jawa tengah) dengan harga Rp. 62.000 dan jika pakai platform e-ticket harga bisa sampai Rp. 67.000.
Hayoo, sampai sini sudah bisa dihitungkan kira budget yang diperlukan berapa ?! EEiits belum selesai, kita masih di Purworejo lho dan Jogja masih jauh !!
Sesampainya di St. Kutoarjo kita bisa naik kereta api lokal KA Prameks dengan harga Rp. 8000 (tiket hanya bisa di beli di Stasiun saja) menuju St. Yogyakarta.
Nah kalau dihitung total budget yang dibutuhkan dari Jakarta menuju Jogja sebesar Rp. 145.000 .
Gimana? cukup terjangkau kan dibandingkan dengan menggunakan trasnportasi umum lain. namun ada beberapa kekurangan seperti banyaknya transit yang harus lakukan dan membutuhkan waktu yang lebih panjang dibandingkan dengan naik transportasi umum langsung (tanpa transit).
Hayoo mau mencoba ??!!
(note : harga yang tertera diatas dapat berubah sewaktu-waktu)
Sumber :
https://kumparan.com/jendela-dunia/info-jadwal-prameks-yogyakarta-kutoarjo-2023-1zaaBUuuMfx/1