Hotel Dengan Wedding Venue Terbaik di Bandung

Pernikahan merupakan hari yang spesial juga sakral bagi sepasang insan. Pada umumnya mereka yang mengadakan pernikahan menginginkan perayaan yang berkesan, meriah, dan juga tidak dilupakan. Pemilihan venue adalah satu hal utama yang perlu dipersiapkan dengan matang. Selain memperhatikan venue, biasanya pengatin juga perlu mempersiapkan akomodasi untuk kedua belah pihak baik untuk keluarga dan kerabat. Bagi para calon pengantin yang menginginkan venue pernikahan yang terkesan megah dan mewah juga akomodasi terbaik biasanya mereka lebih memilih venue di Hotel. 

Untuk anda yang tengah tengah mencari hotel dengan wedding venue terbaik di Bandung, berikut beberapa opsi hotel yang dapat membantu anda untuk menentukannya.

1. éL Hotel Royale Bandung

Salah satu hotel legendaris di Bandung ini memiliki lokasi yang sangat strategis, hotel ini berlokasi di dekat pusat kota Bandung yaitu Braga. Tidak hanya itu saja, di hotel ini memiliki venue, Grand Ballroom yang sangat megah dan luas. Dengan interior yang sangat elegan membuat pernikahan anda terkesan mewah. Biasanya ballroom mereka telah menyediakan satu LED ukuran sedang. Selain itu Grand Ballroom mereka dapat menampung hingga 2500 tamu undangan. Disana juga terdapat wedding planner yang akan membantu anda memberi informasi lebih terkait hotel.

Wedding Venye Grand Ballroom èL Hotel Royale
Sumber:https://antijittersphoto.com/el-royale-bandung-wedding-tashya-ivan/

Lokasi : Jl. Merdeka No.2, Bandung 40111

Instagram: èL Hotel Royale

2. The Papandayan Hotel

Hotel bintang 5 di Bandung ini sudah tidak diragukan lagi kelengkapan fasilitasnya. Apalagi fasilitas wedding venue mereka, Grand Ballroom yang bernama Suagi Grand Ballroom yang dapat menampung tamu higga 1500 tamu undangan. Tidak hanya itu saja jika anda mencari venue outdoor, The Papandayan ini memiliki HB Grill Garden Chapel, lokasi outdoor dengan view kota Bandung yang indah ini memiliki kapasitas 150 tamu undangan atau ada juga Cimanuk Ballroom yang memiliki kapasitas lebih sedikit dari Grand Ballroom yaitu 200 tamu undangan.Selain itu juga The Papandayan memiliki wedding plannernya tesendiri, jika anda berminat anda dapat langsung bertemu di The Papandayan.

Oudoor Wedding Venue Hotel The Papandayan
Sumber:https://thepapandayan.com/weddings/
Wedding Venue Grand Ballroom The Papandayan
Sumber:https://www.bridestory.com/id/papandayan/projects/suagi-ballroom

Lokasi : Jl. Gatot Subroto 83, Bandung

Instagram : The Papandayan Hotel

3. InterContinental Bandung Dago Pakar

Dikenal dengan hotel bintang 5 yang berlokasi di daerah atas kota Bandung dan memiliki pemandangan pegunungan hijau yang membuat suasana menjadi asri dan menjadi salah satu daya tariknya tersendiri. Hotel ini memiliki fasilitas wedding venue dengan Grand Ballroom yang dapat menampung tamu hingga 3000. Selain itu, ballroom ini difasilitasi dengan LED raksasa. Ada juga fasilitas outdoor yang dapat menanpung hingga 150 tamu undangan, venue oudoor ini dinamakan The Diamond karna sangat mewah, romantic, dan juga memiliki pemandangan kota Bandung dari atas yang sangat indah. Anda juga dapat menghubungi langsung wedding planner mereka di lokasi.

Outdoor Wedding Venue InterContinental Bandung Dago
Sumber:https://www.bridestory.com/id/store/grand-ballroom-crystal-package-aa82
Wedding Venue Grand Ballroom InterContinental Bandung Dago
Sumber:https://www.bridestory.com/id/store/grand-ballroom-buffet-wedding-package-ii-ec8c

Lokasi: Jl. Resor Dago Pakar Raya 2B, Bandung 40198

Instagram: InterContinental Bandung Dago

4. Malaka Hotel Bandung

Memiliki venue pernikahan outdoor yang cukup unik. Unggulan  mereka adalah glass house yang membuat pesta terkesan mewah dan juga klasik  juga romantic. Bagi anda yang memnginginkan lokasi outdoor dan tamu yang tidak terlalu banyak, Malaka Hotel ini sangat cocok untuk anda. Mereka dapat menampung dari 100 hingga 300 tamu undangan. 

Outdoor Wedding Venue Malaka Hotel
Sumber:https://mobile.twitter.com/malaka_hotel

Lokasi : Jl. Halimun no. 36, Palasari, Bandung 40262

Instagram : Malaka Hotel Bandung

5. Sheraton Bandung Hotel & Towers 

Sheraton Bandung Hotel & Tower memiliki spot pernikahan yang unik, salah satunya lokasi oudoor mereka. Telretak di tower garden, seperti Namanya tempat ini sangat indah dan asri dengan spot terbaik mereka adalah phon besar yang sangat rindang, yang biasanya dipakai sebagai pelaminan. Selain itu uuga mereka memiliki area pernikahan di pool side dan juga indoor di Ballroom. Untuk oudoor dan indoor dapat menampung hingga 300 tamu undangan.

Wedding Venue Ballroom Sheraton Hotel Bandung
https://www.bridestory.com/id/sheraton-bandung-hotel-tower/projects/ghina-frisky-wedding-12-jan-2019
Outdoor Wedding Venue Sheraton Hotel Bandung
https://www.bridestory.com/id/sheraton-bandung-hotel-tower

Lokasi : Jl. Ir. H. Juanda No. 390, Bandung 40135

Instagram : Sheraton Bandung Hotel & Towers

You may also like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *