5 Ras Anjing yang Cocok Untuk Pemula

Anjing Golden Retriever

Anjing sudah dikenal sebagai hewan yang mendampingi manusia sejak ribuan tahun yang lalu. Sifat anjing yang menggemaskan dan setia membuat banyak orang tertarik untuk memeliharanya. Saat ini, terdapat 356 jenis atau ras anjing menurut data terbaru dari World Canine Organization atau Fédération Cynologique Internationale (FCI). Dengan jumlah jenis atau ras anjing yang tergolong banyak, tidak semua memiliki sifat dan perilaku yang sama. Hal ini perlu diperhatikan terutama untuk pemula yang ingin memelihara anjing.

Sebagai pemilik anjing untuk pertama kali, penting untuk mempertimbangkan anjing seperti apa yang diinginkan dan yang sesuai dengan diri kita. Selain itu, kamu sebagai pemula juga dapat mempertimbangkan kemudahan dan biaya perawatannya. Untungnya, watak, perilaku, dan ukuran anjing dapat dibedakan di mana terdapat ras tertentu yang dikategorikan cocok untuk dipelihara oleh pemula berdasarkan sifatnya yang easy-going, minim perawatan, atau tergolong kurang mengintimidasi jika dibandingkan dengan ras lain. Mau tahu ras apa saja itu? Yuk, kita simak bersama daftar berikut ini!

1. Cavalier King Charles Spaniel

Anjing Cavalier King Charles Spaniel

Cavalier King Charles Spaniel adalah anjing ras berukuran kecil yang sangat bersahabat dengan manusia. Mereka memiliki kemampuan yang baik dalam beradaptasi dan bergaul bahkan dengan orang asing sehingga ras ini cenderung cocok untuk berbagai macam pemilik terutama pemula. Anjing ras ini memiliki ekspektasi hidup 12 – 15 tahun.

Energy & Training: Cavalier King Charles Spaniel tergolong cukup berenergi sedang sehingga masih membutuhkan beberapa latihan.

Coat & Care: Bulu yang panjang dan membutuhkan perawatan yang cukup banyak seperti bulu yang perlu disisir setiap hari, pemeriksaan telinga seminggu sekali, dan pemotongan kuku setiap bulan.

Potential health concerns: Penyakit jantung dan infeksi telinga sehingga dibutuhkan pemeriksaan rutin ke dokter hewan agar dapat mengatasi masalah kesehatan tersebut.

2. Golden Retriever

Anjing Golden Retriever

Golden Retriever disebutkan sebagai salah satu ras anjing yang paling dicintai dan sangat cocok untuk dipelihara oleh pemula. Hal ini karena sifat anjing ini yang sangat ramah, penurut, mudah dilatih, dan loyal. Lalu, Golden Retriever juga cerdas dan dapat beradaptasi dengan mudah di sebagian besar rumah tangga. Kepribadian anjing ini yang mudah bergaul, tidak terlalu sensitif, dan dan penuh kasih sayang membuat anjing ini juga cocok untuk keluarga yang memiliki anak kecil dan juga pemula. Anjing ini berukuran medium dengan ekspektasi hidup sampai 10-12 tahun.

Energy & Training: Meskipun dapat dikategorikan sebagai anjing rumahan, Golden Retriever masih membutuhkan latihan atau olahraga untuk menjaga fisiknya tetap baik dan mencegah kebosanan. Hal ini karena mereka cenderung aktif dan senang dilatih untuk melakukan berbagai hal.

Coat & Care: Golden Retriever memiliki double coat dengan panjang sedang sehingga butuh untuk disisir secara teratur seminggu sekali dan 2 – 3 kali di musim rontok.

Potential health concerns: Displasia pinggul dan siku yang berpengaruh pada masalah mobilitas. Berpotensi mengalami gangguan jantung dan mata sehingga diperlukan pemeriksaan rutin ke dokter hewan.

3. Labrador Retriever

Anjing Labrador Retriever

Tidak jauh berbeda dengan Golden Retriever, Labrador Retriever juga merupakan salah satu ras yang paling disukai karena sifatnya yang ramah, mudah bergaul, dan senang bermain. Kemampuan beradaptasi anjing ini yang juga sangat baik dan sifatnya yang penyayang membuatnya cocok hidup di sekitar anak-anak. Anjing ini juga sangat cerdas dan aktif sehingga mudah untuk dilatih meskipun dipelihara oleh orang yang kurang berpengalaman ataupun pemula. Sama seperti Golden Retriever, ekspektasi hidup anjing ini berkisar di 10 – 12 tahun.

Energy & Training: Anjing ini cenderung aktif sehingga membutuhkan latihan atau olahraga dan stimulasi mental yang teratur.

Coat & Care: Bulu anjing ini tergolong pendek dengan tiga jenis warna yaitu hitam, cokelat, dan kuning sehingga tidak memerlukan perawatan yang banyak namun masih perlu untuk menyisir bulunya secara teratur.

Potential health concerns: Displasia pinggul dan siku yang dapat menyebabkan masalah pada sendi dan mobilitas. Mereka juga rentang mengalami obesitas jika kurang olahraga dan diberi makan yang berlebihan.

4. Shih Tzu

Anjing Shih Tzu

Shih Tzu merupakan anjing ras Cina kuno berukuran kecil yang ramah dan mudah bergaul. Anjing ini juga dapat beradaptasi dengan baik dan minim energi sehingga tidak membutuhkan banyak olahraga dan cocok bagi pemula yang tidak memiliki banyak waktu untuk melatih anjing. Terlebih lagi, Shih Tzu juga termasuk ras hypoallergenic dan mudah beradaptasi dalam berbagai gaya hidup dan situasi lingkungan. Namun, karena bukan termasuk ke dalam golongan anjing yang memiliki kecerdasan tinggi, Shih Tzu memiliki daya tangkap yang termasuk rendah sehingga untuk melatihnya dibutuhkan kesabaran. Ekspektasi hidup anjing ini berkisar pada 10 – 18 tahun.

Energy & Training: Karena memiliki energi yang rendah, Shih Tzu tidak memerlukan banyak olahraga. Pemilik cukup menjaga badan anjing ini dengan sedikit olahraga agar tidak mengalami obesitas.

Coat & Care: Shih Tzu memiliki double coat yang panjang yang tidak sering rontok sehingga diperlukan penyikatan bulu dan pemangkasan di sekitar wajah dan telinga yang teratur untuk menghindari kekusutan.

Potential health concerns: Moncong yang pendek membuat Shih Tzu rentan terkena masalah pernapasan seperti mendengkur, sesak napas, dan terengah-engah. Mereka juga rentan terkena masalah pada mata, kulit, dan gigi serta obesitas sehingga diperlukan pemeriksaan dan perawatan yang rutin.

5. Papillon

Anjing Papillon

Seperti namanya yang berarti kupu-kupu, Papillon memiliki perawakan kecil dengan telinga berbentuk kupu-kupu. Meskipun bertubuh mungil, anjing ini memiliki tubuh yang atletis dengan gaya hidup yang aktif. Anjing ini juga dapat beradaptasi dengan mudah di berbagai lingkungan keluarga dan tempat tinggal. Mereka memiliki kekurangan di mana anjing ras ini tidak begitu suka bergaul dengan hewan lain dan memiliki kecenderungan untuk menggonggong. Untuk itu, pemilik terutama yang masih pemula sebaiknya tidak langsung memelihara berbagai hewan bersamaan dengan anjing ini. Namun, perawatannya sangat mudah karena Papillon tidak memiliki undercoat dan bulunya tidak mudah rontok. Anjing ini juga memiliki ekspektasi hidup yang lebih lama dari beberapa jenis anjing lain yaitu 14 – 16 tahun.

Energy & Training: Papillon memerlukan latihan dan stimulasi mental yang teratur karena energinya yang cukup tinggi. Hal ini juga dilakukan agar mencegah anjing ini menjadi destruktif bila dibiarkan sendirian dalam jangka waktu yang lama.

Coat & Care: Karena memiliki bulu yang tidak mudah rontok serta tidak memiliki undercoat, Papillon memiliki perawatan yang mudah seperti dimandikan setiap beberapa bulan sekali dan sesi perawatan sebulan sekali.

Potential health concerns: Masalah pada gigi dan pembengkakan kaki sehingga dibutuhkan pemeriksaan rutin ke dokter hewan dan perawatan gigi yang tepat.

You may also like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *