Rasa kantuk adalah hal yang lazim kita dapati sebagai manusia. Ketika kantuk telah datang, itu berarti kita harus memberikan hak bagi tubuh kita untuk beristirahat dengan tidur. Saat kebutuhan tubuh kita telah ditunaikan dan rasa kantuk telah hilang, maka kita siap untuk kita akan lebih segar untuk menghadapi aktivitas kita.
Akan tetapi, adakalanya kantuk muncul pada saat yang tidak tepat, seperti dalam kesibukan kita yang tidak bisa ditunda. Namun, di lain sisi, kita seolah dibuat tidak berdaya untuk melakukan aktivitas kita oleh rasa kantuk itu.
Rasa kantuk yang terjadi di tengah aktivitas kita kerjakan menyebabkan berbagai dampak buruk. Salah satu di antaranya adalah konsentrasi yang berkurang, di mana hal ini kelak akan berdampak pada kualitas dan produktivitas dari aktivitas kita yang tidak maksimal.
Adapun cara mengatasi rasa kantuk yang dapat dilakukan dengan, yakni:
1. Berniat dan Bersemangat
Jika segala sesuatu ditentukan dari niat, maka niatkan diri ini untuk memberikan yang terbaik untuk aktivitas yang kita akan lakukan. Bukan sekadar niat biasa, niat tersebut harus sungguh-sungguh kita rasakan dalam hati. Sehingga, dengan mengingat niat kita dalam melakukan sebuah aktivitas, segala sesuatu yang mengganggu aktivitas kita, seperti kantuk, tidak akan membuat kita berpaling dan justru membuat kita tetap menjalankan aktivitas kita.
Selain itu, bersemangat pada aktivitas kita juga merupakan hal yang penting. Dalam beberapa kesempatan, rasa semangat yang telah ditanamkan pada suatu aktivitas akan melunturkan rasa kantuk yang biasanya datang pada waktu-waktu tertentu. Rasa semangat pada suatu aktivitas juga akan menghilangkan rasa bosan yang menjadi pintu dari rasa kantuk.
2. Menggerakkan Badan
Rasa kantuk yang muncul tetiba bukan saja disebabkan oleh kebosanan dan rasa lelah dari suatu aktivitas, namun juga diakibatkan dari tubuh kita yang terlalu lama berdiam dan tidak melakukan banyak gerakan. Maka, kita perlu menggerakkan tubuh kita saat rasa kantuk mulai melanda.
Dengan pergi mencuci muka bisa jadi salah satu cara sederhana mengatasi kantuk. Selain karena menyegarkan muka yang telah dilanda kantuk, tubuh kita juga diajak bergerak bersama-sama melawan kantuk, mulai dari berdiri, berjalan, sampai membasuh muka.
10 Jenis Stretching untuk Pegawai Kantoran
Selain itu, sedikit melakukan peregangan, atau stretching, juga dapat membantu kita untuk mengatasi rasa kantuk yang datang.
3. Tidur Sesaat
Cara terakhir yang dapat dilakukan untuk mengatasi rasa kantuk yang datang tetiba ialah dengan tidur sesaat. Akan tetapi, ada beberapa hal yang mesti diperhatikan sebelum tidur.
Hal pertama, yang mesti diperhatikan adalah waktu tidur tersebut yang mesti sebentar, kurang lebih selama 3–5 menit. Meski begitu, kita mesti memastikan ketersediaan waktu kita untuk tidur.
Hal kedua, yang mesti diperhatikan adalah kita mesti bangun dengan tersentak. Atau dengan kata lain kita bangun dalam keadaan kaget. Ini dimaksudkan agar kita tidak berlama-lama dari proses menuju sadar sepenuhnya, yang mana di saat-saat itu kita kerap masih merasakan kantuk. Jadi mungkin kita bisa meminta rekan kita untuk membangunkan dengan cara mengagetkan kita, atau barangkali cukup alarm dari ponsel kita
Tentunya tidur sekejap semacam itu tidak bisa dilakukan setiap saat, kita perlu melihat situasi dan kondisi yang sedang kita hadapi.
Intip 4 Tips Atasi Insomnia ala Tentara Amerika
Catatan: Cara-cara di atas didapatkan berdasarkan pengalaman pribadi tanpa berlandaskan argumen ilmiah. Bisa saja cara-cara tersebut cocok pada sebagian orang, dan bisa saja tidak. Jika cara tersebut berhasil silakan dikerjakan, tapi jika cara-cara tersebut tidak berhasil dan membahayakan silakan ditinggalkan.