Wisata alam memiliki daya tarik sendiri bagi setiap orang. Keindahan alam yang memanjakan mata tidak pernah gagal memberikan rasa takjub bagi setiap orang yang melihatnya. Tak heran banyak orang yang memilih destinasi wisata alam sebagai tujuan liburan mereka untuk menghilangkan rasa penat dan merilekskan tubuh, salah satunya adalah Sarangan.
Salah satu destinasi wisata alam yang terkenal di Jawa Timur adalah Telaga Sarangan. Wisata Telaga Sarangan meupakan salah satu ikon wisata Kabupaten Magetan yang terletak di lereng Gunung Lawu. Objek wisata ini menyajikan pemandangan telaga air yang bersih dan sejuk. Telaga Sarangan menjadi lokasi wisata favorit wisatawan baik dalam dan luar negeri.
Berapa harga tiket masuk dan fasilitas apa saja yang dapat kita nikmati di lokasi wisata tersebut? Yuk kita cari tahu!
Lokasi Telaga Sarangan dan Harga Tiket Masuk
Wisata Sarangan merupakan salah satu objek wisata alam populer yang ada di lereng Gunung Lawu, Kabupaten Magetan. Sekitar 16 km dari Kota Magetan atau 5 km dari arah Tawangmangu, Anda bisa menuju lokasi wisata dengan menggunakan transportasi umum.
Anda juga dapat menggunakan kendaraan pribadi, pastikan kendaraan yang anda pakai kuat untuk dipakai tanjakan dan turunan curam. Meskipun harus melewati perjalanan dengan medan yang sulit, namun perasaan lelah akan terbayarkan dengan keindahan panorama wisata Sarangan yang sejuk dan asri.
Harga tiket masuk untuk dewasa sebesar Rp 20.000, dan anak-anak Rp 10.000.
Untuk kendaraan bermotor, mobil dikenakan biaya masuk sebesar Rp 5.000, motor Rp 2.500, dan bus Rp 10.000
Fasilitas yang Disediakan
Selain pemandangan telaga, Sarangan juga memiliki beberapa fasilitas menarik yang bisa Anda coba. Anda bisa melihat pemandangan telaga yang luas, berkeliling telaga dengan menyewa speed boat, berkuda dan lain sebagainya. Namun jika ingin lebih bersantai, Anda bisa menyewa becak air untuk menikmati pemandangan dan sejuknya udara telaga.
Selain telaga, Anda juga bisa menikmati lokasi wisata yang tidak kalah cantiknya, yaitu Air Terjun Tirtosari. Di sini, Anda bisa bermain air atau mencari spot foto menarik dengan latar belakang air terjun untuk menambah koleksi foto di media sosial Anda.
Terakhir, Anda bisa menikmati sisa waktu kunjungan dengan bersantai di gubug-gubug yang disediakan. Sambil menyantap kuliner di lokasi wisata tersebut, Anda bisa beristirahat setelah selesai berkeliling.