Rekomendasi Tempat Wisata di Bogor Juli 2021

Saat ini, Bogor merupakan salah satu tempat wisata yang cukup banyak dikunjungi oleh turis lokal, khususnya warga area Jadetabek untuk sekedar menghabiskan waktu diakhir pekan. Selain Puncak, ada beberapa tempat wisata di Bogor yang harus Anda kunjungi saat berwisata dikota hujan ini. Berikut adalah daftar tempat wisata yang wajib Anda kunjungi saat weekend.

Tempat Wisata di Bogor

1. Kebun Raya Bogor

Kebun Raya Bogor
Pinterest.com/DidiSadili

Kebun Raya Bogor merupakan tempat wisata yang masih sangat banyak dikunjungi pada saat berlibur di Bogor. Selain lokasi yang strategis, Kebun Raya Bogor sendiri merupakan tempat yang cocok untuk sekedar berjalan-jalan ataupun berpiknik bersama keluarga untuk menikmati udara segar ditengah Kota Bogor.

Adapun untuk jam operasional yang berlaku adalah sebagai berikut:

Senin-Jumat 08.00-16.00
Sabtu-Minggu 07.00-16.00

2. Devoyage Bogor

Devoyage Bogor
https://www.klook.com/id/blog/tempat-wisata-di-bogor/

Semakin banyaknya pengunjung yang berdatangan ke Kota Bogor, maka semakin banyak juga tempat wisata baru yang dibuka di Kota Bogor, salah satunya adalah Devoyage Bogor. Tempat wisata ini berlokasi di Jl. Raya Boulevard CBD, Jl. Bogor Nirwana Residence, RT.05/RW.12, Mulyaharja, Kec. Bogor Sel., Kota Bogor.

Devoyage Bogor menawarkan pengalaman berwisata dan berfoto seperti diperkampungan Eropa. Hal ini terlihat dengan banyaknya bangunan miniatur khas yang berada di Eropa.

Untuk datang ke Devoyage Bogor, Anda bisa datang dengan jadwal berikut:

Senin-Minggu 09.00-19.00

3. Taman Safari Bogor

Taman Safari Bogor Istana Panda
https://www.pinterest.com/pin/540291286542307966/

Selanjutnya adalah Taman Safari Bogor. Siapa yang tidak tahu akan keindahan dan keunikan taman margasatwa yang berlokasi di Puncak, Bogor ini? Selain banyaknya aneka jenis binatang koleksi yang dimiliki, Taman Safari Bogor juga memiliki beberapa wahana untuk pengunjung dan pertunjukan binatang yang sudah dilatih untuk bisa dinikmati oleh semua pengunjung.

Jam operasional pengunjung Taman Safari Indonesia Bogor terdiri dari empat sesi, yaitu Safari Siang, Istana Panda, Safari Malam, dan Safari Track & Outbound.

1. Safari Siang dibuka setiap hari dari pukul 08.00 WIB sampai 17.00 WIB.

2. Istana Panda dibuka setiap hari dari pukul 08.00 WIB sampai 17.00 WIB.

3. Safari Malam dibuka setiap malam Sabtu dari pukul 19.00 WIB sampai 22.00 WIB.

4. Safari Track & Outbound untuk individu hanya berlaku pada hari Sabtu, Minggu, dan Hari Libur Nasional. Paling sedikit ada 10 orang yang ikut dengan kategori individu.

4. Curug Leuwi Hejo

Curug Leuwi Hejo
https://www.pinterest.com/pin/582512533022767668/

Bogor merupakan salah satu kota di Indonesia yang memiliki banyak air terjun. Curug sendiri berasal dari Bahasa Sunda yang berarti air terjun. Salah satu curug yang saat ini banyak dikunjungi oleh wisatawan adalah Curug Leuwi Hejo. Untuk mengunjungi curug ini, Anda bisa langsung datang ke kawasan Karang Tengah, Kec. Babakan Madang, Kabupaten Bogor. Disana Anda bisa tracking untuk bisa sampai ke Curug Leuwi Hejo.

Curug Leuwi Hejo masih sangat alami dan tidak ada penerangan tambahan. Oleh karena itu, Anda disarankan untuk mengunjungi curug ini selama siang sampai sore hari saja.

5. Little Venice Kota Bunga

Little Venice Kota Bunga
https://www.pinterest.com/pin/521432463113726725/

Jika Anda ingin merasakan suasana naik perahu di Venesia, tidak ada salahnya Anda datang ke Little Venice Kota Bunga. Disana, Anda bisa mengajak pasangan ataupun keluarga untuk berwisata menaiki perahu untuk merasakan sensasi menaiki perahu di Venesia dengan udara segar di Puncak.

Untuk jam operasional sendiri, Anda bisa mengunjunginya pada jadwal berikut:

Senin-Minggu 09.00-18.00

Itulah kelima rekomendasi tempat wisata di Bogor yang bisa Anda kunjungi selama berlibur di kota hujan ini. Jangan lupa untuk mengabadikan setiap momen berharga bersama keluarga dan orang tercinta. Karena masih maraknya kasus Covid-19 di Indonesia, harap selalu mengikuti protokol kesehatan yang berlaku, ya! Semoga bermanfaat!

You may also like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *