Rekomendasi Film Animasi – Setelah beraktivitas seharian, dari hari Senin hingga Jum’at, akan sangat menyenangkan jika kita bersantai di akhir pekan nih, sobat Rakamin! Ada banyak cara untuk menikmati akhir pekan kamu. Salah satunya adalah dengan menonton film. Ada banyak film yang bisa kita tonton dan diantaranya adalah film animasi. Film animasi umumnya memiliki plot yang sederhana dan menghibur, sehingga cocok sekali untuk ditonton sambil bersantai ketika akhir pekan. Tak hanya sekedar menghibur, film-film animasi ini juga memiliki pesan untuk anak-anak maupun orang dewasa.
Berikut 10 Rekomendasi Film Animasi Seru Untuk Ditonton Saat Akhir Pekan.
1. Turning Red (2022)
Rekomendasi film animasi pertama ada Turning Red. Berkisah tentang Mei Lee, gadis berusia 13 tahun yang beranjak remaja. Ketika terlalu bersemangat, ia akan berubah menjadi panda merah. Wah gimana ya ceritanya?! Film keluarga ini dibintangi oleh Rosalie Chiang, Sandra Oh dan Ava Morse sebagai pengisi suaranya. Turning Red mendapat skor IMDb 7/10. Film yang relate dengan kehidupan remaja ini bisa sobat Rakamin tonton di Disney+ Hotstar.
2. Ratatouille (2007)
Siapa bilang yang punya cita-cita hanya manusia saja? Mundur 15 tahun ke belakang, ada film animasi seru untuk ditonton di akhir pekan. Ratatouille rilis di tahun 2007. Film ini bercerita tentang Remy, seekor tikus, yang bercita-cita menjadi koki Perancis yang terkenal. Tikus jadi koki? Emang bisa? Tonton sendiri film Ratatouille ini. Film dengan skor IMDb 8.1/10 ini dibintangi oleh Patton Oswalt, WIll Arnet dan Lou Romano sebagai pengisi suara dan bisa ditonton di Disney+ Hotstar.
3. Coco (2017)
Remember me…. Film animasi selanjutnya adalah Coco. Berkisah tentang Miguel yang suka bermusik meskipun keluarganya melarang ia bermusik. Lalu ia malah tersesat ke Land of The Dead. Kok bisa? Apa yang terjadi? Film berlatar belakang keluarga Meksiko ini menyuguhkan visual yang memanjakan mata, mendapat skor IMDb 8.4/10. Film Coco ini bisa sobat Rakamin tonton di Disney+ Hotstar.
4. Onward (2020)
Rekomendasi film selanjutnya ada Onward yang bercerita tentang Ian dan Barley mencari ayah mereka. Dengan kekuatan sihir dari tongkat peninggalan sang ayah, mereka berpetualang mencari permata yang bisa mempertemukan mereka dengan ayah mereka. Wah, seru banget! Film ini diisi suara oleh aktor Tom Holland dan Chris Pratt. Film yang mendapat skor IMDb 7.4/10 ini bisa ditonton di Disney+ Hotstar.
5. How To Train Your Dragon (2010)
Film How To Train Your Dragon yang diadaptasi dari buku ini bercerita tentang Hiccup, remaja yang secara tidak sengaja bertemu dan berteman dengan naga mematikan, Night Fury. FIlm dengan skor IMDb 8.1/10 ini memiliki tiga film dalam serinya dan semuanya sangat menyenangkan untuk ditonton di akhir pekan. Film berlatar belakang Desa Viking ini bisa kalian tonton di Netflix.
- Baca juga: Rekomendasi Film Horror Asia Terbaik
- Baca juga: Rekomendasi Film Pendek Indonesia
6. The Sea Beast (2022)
Selanjutnya, ada film The Sea Beast yang mengisahkan Maisie Brumble, gadis belia yang menyusup ke dalam kapal pemburu monster laut legendaris, Jacob Holland. Mereka melakukan petualangan epik mengarungi lautan. Berlayar ke perairan yang belum pernah terjamah manusia. Seru banget! Film dengan skor IMDb 7.1/10 ini bisa sobat rakamin tonton di Netflix.
7. Encanto (2021)
Rekomendasi film animasi selanjutnya ada Encanto. Film musikal ini rilis di tahun 2021. Bercerita tentang Mirabel, gadis dari keluarga Madrigal yang tidak mendapat kekuatan sihir dari Encanto namun ia akan menyelamatkan Encanto dari kehancuran. Sepanjang film kita akan dimanjakan oleh visual yang menyenangkan juga musik yang akan membuat sobat Rakamin ikut berdendang. Mendapat skor IMDb 7.1/10, film ini dapat ditonton di Disney+ Hotstar.
8. Inside Out (2015)
Bagaimana kita merasakan perasaan kita? Film Inside Out ini bercerita tentang Riley dan dan petualangan kelima emosinya. ada Joy (senang), Sadness (sedih), Disgust (jijik), Fear (takut) dan Angry (marah). Film animasi yang rilis di tahun 2015 ini mendapatkan skor IMDb 8.2/10. Melalui film ini, kita diajak untuk memahami bagaimana emosi dan cara kerja otak dengan cara yang menyenangkan. Film ini dapat ditonton di Disney+ Hotstar.
9. Luca (2021)
Sobat Rakamin percaya monster laut? Film Luca ini mengisahkan petualangan Luca, si monster laut di dunia manusia bersama Alberto juga persahabatan mereka dengan Giulia, gadis remaja dari Portorosso. Wah, mereka bisa survive nggak ya? Film yang berlatar belakang di Italian Riviera ini mendapatkan skor IMDb 7.4/10 dan bisa sobat Rakamin tonton di Disney+ Hotstar.
10. The Secret Life of Pets (2016)
Film Secret Life of Pets ini, sesuai namanya, mengisahkan kehidupan rahasia dan petualangan hewan-hewan peliharaan ketika majikan mereka sedang tidak di rumah. Dengan skor IMDb 6.5/10, film animasi ini cukup seru untuk ditonton di akhir pekan. Film ini bisa sobat Rakamin tonton di Netflix.
- Baca juga: Rekomendasi Film Tentang Ayah
- Baca juga: Mini Review Film Imperfect
Bagaimana sobat Rakamin? Ada yang sudah menonton film-film di atas? Atau mungkin ada rekomendasi film animasi lainnya? Silakan share di kolom komentar supaya sobat Rakamin lainnya bisa ikut menikmati film seru akhir pekan ini. Film-film animasi sangat cocok untuk bersantai dan ditonton baik sendiri maupun bersama keluarga. Selamat menikmati akhir pekan sobat Rakamin dengan rekomendasi film-film animasi seru di atas. – FA