Destinasi Wisata Wajib di Nusa Penida

Siapa sih yang sekarang ngga tau Nusa Penida? Udah sekitar 3 tahun yang lalu Pulau ini jadi destinasi wajib para turis lokal maupun internasional saat berkunjung ke Bali. Nusa Penida merupakan satu gugusan kepulauan kecil di selatan Bali bersama Nusa Ceningan dan Nusa Lembongan. Cukup sekitar 30 menit menggunakan Fast Boat dari Pantai Sanur, dengan budget Rp 150.000,- (pulang-pergi) kamu udah bisa sampai di Nusa Penida dan menikmati wisata-wisata alamnya yang masih terjaga kondisi alamnya. Berikut beberapa destinasi yang wajib Kalian kunjungi saat ke Nusa Penida.

source : Water photo created by tawatchai07 – www.freepik.com

Tempat Wisata di Nusa Penida yang Wajib Dikunjungi

1. Diamond Beach

Diamon Beach Nusa Penida Bali
Source : https://www.instagram.com/diasnatrasuari/?hl=id

Diamond Beach salah satu destinasi yang paling wajib kalian datangi pas ke Nusa Penida. Terletak di bagian timur Pulau Nusa Penida. Pemandanganya bagus, apalagi kalau kalian turun ke pantainya, bagus banget! Dinamakan Diamond Beach karena adanya batu besar berbentuk berlian (diamond). Eitss! tapi hati-hati ya guys kalau turun ke pantainya, tangga turunnya curam dan licin karena pasir. Begitu sampai dibawah, kalian akan disambut pasir putih yang cantik, batu-batu besar yang indah dan air laut yang jernih nan biru. Wajib banget foto disini karena semua titiknya instagramable banget. Untuk masuk ke Diamond Beach, tidak ada tarif tiket yang ditentukan, kalian cukup bayar sumbangan secara sukarela yang akan digunakan untuk perawatan pantainya.

  1. Kelingking Beach
Kelingking Beach Nusa Penida Bali
source : https://www.instagram.com/kelingking.beach/?hl=id

Kelingking Beach terletak dibagian barat Pulau Nusa Penida. Dinamakan Kelingking Beach karena bentuknya seperti kelingking, namun ada juga yang bilang batuan pantai kelingking beach seperti punggung Dinosaurus yang sedang minum air laut. Hati-hati jika ingin menuruni tebing saat menuju ke pantai dikarenakan tingkat kesulitan tracknya lebih sulit dibandingkan dengan Diamond Beach. Penting untuk memakai sepatu yang kuat saat turun atapun naik tebing dan jangan lupa membawa air putih agar tidak dehidrasi. Begitu tiba di pantai, Kalian akan disuguhkan pantai yang indah dan bersih, namun hati-hati dengan ombak yang bisa sangat kuat. Untuk bisa masuk ke Kelingking Beach, kalian hanya cukup membayar biaya parkir saja dan tidak dipungut tiket masuk untuk menuju ke pantainya.

  1. Broken Beach dan Angel’s Billabong
Broken Beach and Angel's Billabong Nusa Penida Bali
source : https://www.instagram.com/penidago/?hl=id

Broken Beach dan Angel’s Billabong terletak dibagina barat pulau Nusa Penida, jarak mereka berdekatan, hanya terpaut sekitar 100 meter atau 5 menit dengan jalan kaki, sehingga bisa dikunjungi sekaligus. Untuk disini juga tidak dipungut tiket masuk. Broken Beach terletak dibawah tebing tanpa ada tangga untuk menuju kebawah, namun yang menjadi ikon dari Broken Beach adalah lubang besar disalah satu bagian tebing yang membuatnya terlihat unik. Pemandangan lubang ini dari atas wajib menjadi spot foto yang wajib kalian ambil untuk di Instagram.

Sedangkan Angel’s Billabong merupakan kolam alam yang terbuat dari batu-batu karang dengan warna air yang biru dan jernih, bahkan Angel’s Billabong juga biasa disebut infinity pool alam. Kamu bahkan bisa turun dan berenang disini, namun hati-hati karena dasar kolam berupa batu karang yang cukup tajam dan ujung dari kolam ini langsung menghadap ke laut dengan ombak yang cukup besar.

  1. Rumah Pohon Molenteng dan Raja Lima Nusa Penida
Rumah Pohon Molenteng dan Raja Lima Nusa Penida Bali
source : writer

Rumah Pohon Molenteng dan Raja Lima berada dibagian Timur Pulau Nusa Penida. Jarak destinasi wisata ini tidak jauh dari Diamond Beach, hanya sekitar 600 meter. Untuk dapat berfoto di rumah pohon ini, kalian diharuskan membayar sebesar Rp 25.000,-/orang untuk durasi berfoto selama 3 menit. Raja Lima merupakan puncak tebing dimana Rumah Pohon Molenteng berada, jadi sembari menunggu antrian untuk berfoto di rumah pohon, kalian bisa melihat pemandangan Raja Lima dari puncak tebik yang hanya berjarak kurang dari 20 meter dari Rumah Pohon Molenteng. Tidak dipungut tiket masuk untuk ke destinasi ini, hanya cukup membayar parkir seharga Rp 5.000,-.

Selama berada di Nusa Penida, kalian bisa menyewa motor ataupun menggunakan jasa tur yang akan banyak ditawarkan begitu Kalian sampai di pelabuhan. Namun jika ingin mempersiapkan tour sebelum keberangkatan, kalian bisa mencari terlebih dahulu jasa tour yang banyak ditawarkan melalui internet meupun sosial media seperti di Instagram.

You may also like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *