Tips transportasi liburan di Bali : Backpacker Wajib Tau!

backpacker

Bali merupakan salah satu destinasi wisata yang paling eksotis di Indonesia. Tak heran, tujuan ini selalu ramai dikunjungi wisatawan baik domestik maupun asing. Namun yang sering menjadi kekhawatiran para pelancong adalah bagaimana memilih transportasi yang murah dan efisien agar pengalaman liburan di Bali makin menyenangkan.
Liburan ala backpacker menjadi favorit banyak orang. Bukan hanya kepraktisannya tetapi juga nilai ekonomisnya. Anda bisa menghemat waktu sekaligus uang dengan liburan dengan backpack. Ada banyak destiniasi di bali yang kadang tidak semua transportasi umum dapat di jangkau, ini dia pilihan-pilihan yang dapat kamu catet selama liburan di bali ya:

1. Sewa Sepeda Motor

sewa-motor-murah-di-bali
Sewa Motor di Bali

Meskipun sudah banyak pilihan ojek online di Bali, namun tidak semua area dapat di jangkau apalagi dengan mobilasasi para pelancong backpacker yang sangat tinggi. Sewa motor bisa dibilang merupakan pilihan transportasi yang paling populer bagi wisatawan muda, terutama wisatawan asing. Bukan hal aneh kalau di Bali, kamu bisa lihat bule-bule naik motor ke sana-ke mari, gak jarang ada yang dengan membawa papan surfing segala!

Sewa motor di Bali bisa sangat murah lho! Kamu juga bisa menyewanya selama 24 jam penuh dan bisa membawanya ke manapun asal dikembalikan tepat waktu ya. Harga nya pun lumayan terjangkau Rp50.000 hingga Rp80.000 saja! kamu bisa pesan langsung walaupun belum sampai Bali, dengan zaman digital sekarang penyewaan sepeda motor dapat kamu lakukan secara online. Salah satu jasa penyewaan yang murah dan aman bisa dicek disini


2. Sewa Mobil

sewa mobil di bali

Sewa mobil di Bali adalah solusi paling favorit di antara mayoritas wisatawan. Jika anda liburan ke Bali dengan jumlah anggota keluarga yang banyak, maka rental mobil adalah jawabannya. Anda bisa menentukan sendiri jenis mobil yang tersedia berdasarkan kapasitas atau yang sesuai dengan selera Anda. Dengan kisaran harga mulai dari Rp 300.000 hingga Rp 1.000.000 dan masa sewa harian atau mingguan, menyewa mobil ternyata bisa menghemat biaya transportasi Anda selama berada di Bali.

Tidak hanya itu, pada umumnya perusahaan rental memberikan pilihan sewa mobil dengan kunci, atau ditemani oleh supir yang juga bisa berperan sebagai pemandu wisata yang ramah. Saat memutuskan untuk menyewa mobil di Bali, sederet rental mobil hadir untuk membantu Anda memilih mana yang terbaik.

3. Paket Tour

paket-tour-bali-taveloka
paket tour bali traveloka

Paket liburan Bali menjadi satu hal yang paling dicari dan diminati. Kamu akan dimanjakan dengan tawaran paket yang sudah disediakan sehingga tidak repot untuk memikirkan tempat tinggal dan transportasi selama berlibur. Namun pilihan ini tentunya akan lebih memakan biaya liburan kamu, tapi tenang kamu tetap bisa mendapatkan pengalaman liburan di Bali yang asyik dan hemat budget dengan memilih Bali Tour Package di traveloka.

4. Bus Kura-kura

kura-kura-bus
Bus kura-kura

Layanan ini masih sedikit yang tau, tapi di Bali ada transportasi umum yang punya jalur-jalur tetap bernama Kura Kura bus! Bus ini adalah layanan dari pihak swasta yang didesain untuk memenuhi kebutuhan wisatawan di Bali, yang membutuhkan layanan transportasi umum yang nyaman namun murah untuk ke berbagai tempat wisata di Bali.

Itu dia beberapa alternatif yang dapat kamu jadikan pilihan transportasi selama di Bali. Jika kamu memliki jiwa berpetualang yang tinggi dan beran, kamu bisa menyewa motor atau mobil. Namun jika kamu memilih untuk lebih relax dan santai tentunya dapat memlih paket tour saja. Selamat berlibur!

 

You may also like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *