7 Produk Unilever Paling Dikenal

Ilustrasi Unilever

Unilever adalah perusahan multinasional yang berpusat di London, Inggris. Perusahaan ini telah berdiri sejak tahun 1885 dan pertama kali menginjakkan kakinya di Indonesia pada 5 Desember 1993. Produk Unilever pun bervariasi mulai dari makanan, es krim, pembersih hingga pasta gigi. Kira-kira produk mana nih yang paling sering kamu pakai?

Simak Produk Unilever Dibawah Ini! Mana Yang Paling Sering Kalian Pakai?

1. Bango

Ilustrasi Kecap Bango

Jika ditanya merek kecap manis apa yang kalian tahu, pasti kalian akan menjawab kecap bango. Yup! Siapa yang tidak kenal dengan kecap bango? Dibuat dari kacang kedelai hitam pilihan, kecap bango menawarkan rasa yang lezat sehingga menjadi pilihan kecap terbaik di Indonesia.

Kecap bango sering membuat acara Festival Jajanan Bango untuk memperkenalkan berbagai macam kuliner yang ada di Indonesia. Selain nikmat, ternyata kecap bango juga cocok ya dengan berbagai macam masakan Indonesia!

Baca juga: 12 Makanan Khas Minang Yang Wajib Dicoba

2. TRESemmé

Ilustrasi TRESemmé

Bagi perempuan, rambut merupakan aset penting yang harus dijaga dan dirawat. Apalagi jika perawatannya berkualitas bak seperti habis dari salon, duh, siapa sih yang tidak mau? TRESemmé merupakan salah satu produk unilever yang menawarkan hasil rambut yang berkualitas dan berkilau, memberi kesempatan pada setiap perempuan untuk tampil dan merasa luar biasa.

3. Royco

Ilustrasi Royco

Penyedap rasa yang satu ini merupakan andalan bagi kamu yang gemar memasak dan ingin menambah rasa menjadi lebih gurih dan enak pada masakanmu. Selain praktis, royco menghadirkan berbagai macam varian rasa lho! Mulai dari rasa sapi, ayam, kaldu hingga jamur. Selain sebagai penguat rasa, produk royco juga tersedia sebagai sup krim. Jadi, sup krim kesukaanmu pun tidak kalah sedapnya dengan masakanmu yang lain.

4. St. Ives

Ilustrasi St. Ives

Kini kesadaran masyarakat akan kesehatan kulitnya semakin meningkat. Tak heran jika beragam produk personal care membanjiri pasaran. Salah satu produk personal care ternama adalah St. Ives.

Merek scrub nomor 1 di Amerika Serikat ini berhasil rilis di pasar Indonesia. St. Ives hanya menggunakan 100% eksfolian, ekstrak dan pelembab alami sehingga menghasilkan kulit wajah dan tubuh yang sehat dan glowing. Bahan alami yang terkadung dalam produk ini antara lain adalah aprikot, oatmeal, kelapa dan aloe vera yang dikemas menjadi salah satu dari sekian banyak varian St. Ives.

Baca juga: 4 Rekomendasi Skincare Untuk Kulit Sensitif

5. Molto

Ilustrasi Molto

Pelembut dan pewangi pakaian ini pasti sudah tak asing lagi di telinga kalian. Selain aromanya yang menyegarkan dan tahan lama, iklannya pun kerap kita saksikan di televisi.

Namun tahukan kamu produk unilever yang satu ini sudah meluncurkan produk deterjen baru lewat merek molto? Molto deterjen ini melengkapi deretan produk yang dimiliki Unilever lho.

6. Magnum

Ilustrasi Magnum

Nah, kalau ini pasti es krim favorit terutama bagi para pecinta cokelat dan penikmat es krim. Bagaimana tidak? Es krim dari produk unilever ini memberi sensasi kelezatan dan kemewahan es krim dimulai dari pertama kali membuka kemasan es krim dan menggigit lapisan cokelat Belgia untuk menikmati kelembutan es krim yang ada di dalamnya. Namun tahukah kamu bahwa orisinal Magnum telah dibuat sejak 1987 lalu?

Pada tahun 2012, magnum meluncurkan 3 varian rasa baru yaitu Magnum Chocolatier Collection, Magnum Cocolate Brownie dan Magnum Golden Hazelnut. Walaupun pada saat peluncuran pertamanya di Indonesia pada tahun 2009 lalu es krim magnum terbilang mahal, namun rasa yang ditawarkan sebanding deh dengan harga yang kita keluarkan.

7. Pepsodent

Ilustrasi Pepsodent

Siapa sih yang tidak kenal dengan produk pasta gigi yang satu ini? Pepsodent adalah salah satu produk yang sangat melekat di benak konsumennya. Hal ini bukanlah tanpa sebab, pasalnya pepsodent sendiri telah hadir sejak tahun 1933. Selain itu, pepsodent juga dikabarkan menjadi brand pasta gigi tertua di Indonesia.

Kini selain produk pasta gigi, pepsodent juga tersedia dengan produk obat kumur dan sikat giginya lho. Sesuai dengan visi misinya, pepsodent ingin melindungi keluarga Indonesia dari masalah gigi dan mulut.

You may also like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *